Begini perkembangan yang bayi alami saat usia 6 bulan, orangtua wajib tahu

Kamis, 17 Desember 2020 | 21:40 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Begini perkembangan yang bayi alami saat usia 6 bulan, orangtua wajib tahu


PARENTING - Melihat perkembangan bayi mulai dari lahir hingga kanak-kanak merupakan momen penting bagi orangtua. Sangat menyenangkan dan melegakan kala melihat buah hati mulai tumbuh dengan sehat dan baik. 

Bayi umur 6 bulan mulai menunjukkan perkembangan yang signifikan. Itulah sebabnya, Anda perlu ekstra perhatian dan hati-hati dalam merawat bayi di umur ini. 

Melansir dari laman resmi UNICEF, bayi umur 6 bulan akan mulai belajar meraih, mengenali wajah, dan bersiap untuk belajar merangkak. Karenanya Anda perlu bersiap untuk menyimpan berbagai benda dan peralatan yang bisa melukai buah hati. 

Berikut beberapa perkembangan yang terjadi pada bayi usia 6 bulan yang dihimpun dari laman UNICEF: 

  • Perkembangan otak  

Pada umur 6 bulan, otak bayi mulai berkembang dan rasa ingin tahunya besar. Bayi mulai mempelajari hal-hal yang ada di sekitarnya. Dia juga akan belajar meraih benda-benda yang ada di sekelilingnya. 

Di usia ini, bayi mulai belajar memindahkan benda dari tangan satu ke tangan lainnya. Bayi juga akan sering memasukkan tangan ke dalam mulut. 

Siapkan mainan yang pas untuk bayi 6 bulan dan letakkan di sekitar bayi. Stimulasi perkembangannya dengan mengajak berbicara tentang benda-benda yang dimasukkan pada mulut bayi.

Baca Juga: Daftar serta jadwal imunisasi dasar lengkap untuk anak, orangtua wajib tahu

  • Perkembangan bahasa dan komunikasi 

Di usia 6 bulan, bayi mulai bisa mengenali dan merespon namanya sendiri. Dia juga mulai mengeluarkan suara-suara, seperti ma, da, ah, atau oh. 

Bayi juga mulai bisa merespon suara lalu membalasnya dengan mengeluarkan suara juga. Anda bisa mulai menstimulasi agar bayi familiar dengan suara dan kata-kata.

Ajaklah bayi berbicara dengan cara merespon apa yang dia ucapkan. Sering-seringlah memanggil namanya agar bayi makin familiar. 

Baca Juga: 5 Posisi menyusui yang benar serta nyaman untuk ibu dan bayi, jangan sampai salah

 

  • Perkembangan gerak tubuh 

Bayi rata-rata mulai bisa duduk sendiri di usia 6 bulan. Namun demikian, Anda tidak perlu cemas jika buah hati belum bisa duduk sendiri. 

Bayi mulai bisa berguling dan menekan kaki jika menginjak permukaan yang keras. Agar pergerakan bayi terus berkembang, tempatkan mainan di dekatnya agar bayi bisa berguling untuk mengambil mainan.

  • Perkembangan emosi dan sosial 

Buah hati mulai bisa merespon keadaan emosi orang-orang di sekitarnya. Dia juga mulai terbiasa dengan wajah-wajah keluarganya.

Dalam usia ini, bayi mulai bisa membedakan mana keluarga dan orang asing. Dia juga senang menatap bayangan wajahnya di cermin. 

Anda bisa memberinya mainan cermin agar bayi bisa melihat pergerakannya. Tingkatkan frekuensi permainan gerak tubuh seperti ciluk-ba.

Baca Juga: Cara mudah agar ASI lebih lancar

  • Makanan yang tepat  

Pada perkembangan bayi usia 6 bulan, mereka bisa makan makanan selain ASI. Berikan Makanan Pendamping ASI (MPASI) yang sesuai untuk bayi umur 6 bulan.

Berikan sereal khusus bayi atau buah seperti pir, pisang, atau alpukat. Pastikan Anda memberikan MPASI yang lembut agar mudah dikunyah dan dicerna buah hati. 

Selanjutnya: Inilah 7 manfaat menyusui untuk anak dan ibu, bisa cegah beragam penyakit 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: Tiyas Septiana
Terbaru