Bergenre Horor! 2 Film Baru yang Bakal Tayang di Bioskop Pekan Ini

Selasa, 02 April 2024 | 11:35 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Bergenre Horor! 2 Film Baru yang Bakal Tayang di Bioskop Pekan Ini

ILUSTRASI. Film The First Omen


FILM BIOSKOP - Bioskop hanya menayangkan dua film baru sepanjang pekan ini. Kedua film baru tersebut bergenre horor. 

Bioskop, tempat hiburan yang hampir tidak pernah sepi pengunjung. 

Baca Juga: 2 Film Horor Siap Bergentangan di Bioskop Sepanjang Bulan April 2024

Tidak heran, bioskop selalu menayangkan film-film baru setiap minggunya. 

Melansir dari berbagai sumber, sepanjang pekan ini bioskop hanya akan merilis dua film baru.

Kedua film baru tersebut merupakan film garapan luar negeri dengan genre horor. 

Berikut jadwal dan sinopsis dua film baru yang tayang di bioskop sepanjang pekan ini (2-7 April 2024): 

1.  The First Omen 

Film The First Omen, salah satu film horor produksi luar negeri yang sudah ditunggu-tunggu oleh sebagian penggemar film tanah air. 

Film The First Omen tayang perdana pada 3 April 2024 di seluruh bioskop. 

Film ini mengisahkan tentang seorang perempuan muda Amerika yang dikirim ke Roma untuk memulai kehidupan pelayanan kepada gereja. 

Di tempat baru tersebut, dia harus menghadapi kegelapan dan konspirasi mengerikan yang menciptakan banyak pertanyaan pada keimanannya. 

Film ini dibintangi oleh Sonia Braga, Nell Tiger Free, dan Bill Nighy. 

2. The Sin 

Film The Sin merupakan film horor garapan Korea Selatan. Film ini tayang perdana di tanah air pada 3 April 2024. 

Film ini mengisahkan tentang seorang perempuan yanng dikutuk untuk mengungkap petunjuknya. 

Film ini dibintangi oleh Kim Yoon-hye, Song I-jae, dan Park Ji-hoon. 

Pre sale tiket 

Kabar gembira untuk Anda yang ingin nonton salah satu atau kedua film horor di atas! 

Pre sale tiket The Sin dan The First Omen sudah bisa dibeli secara online melalui aplikasi penjualan tiket online. 

Anda pun bisa mulai menjadwalkan nonton film bersama teman-teman sambil menunggu waktu berbuka atau setelah buka puasa. 

Baca Juga: 2 Film Original Baru yang Tayang di Netflix Tanah Air Pekan Ini (1-7 April)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati

Terbaru