BLACKPINK: Light Up The Sky ungkap cerita tiap member saat akhirnya ikut audisi YG

Jumat, 16 Oktober 2020 | 12:11 WIB   Penulis: Mega Putri
BLACKPINK: Light Up The Sky ungkap cerita tiap member saat akhirnya ikut audisi YG

Blackpink menceritakan proses ikut audisi YG Entertainment di dokumenter Light Up The Sky.


K-POP - Setiap member BLACKPINK memiliki cerita berbeda hingga akhirnya audisi di YG Entertainment. Cerita mereka tertuang dalam dokumenter BLACKPINK: Light Up The Sky yang tayang di Netflix. 

Jennie BLACKPINK lahir di Korea Selatan dan pindah ke Selandia Baru bersama ibunya. Di dokumenter BLACKPINK: Light Up The Sky, Jennie bercerita, dia membatalkan rencana sekolah ke Amerika Serikat dan ingin mengejar impian menjadi penyanyi.

Jennie BLACKPINK kemudian mengikuti audisi YG Entertainment dan langsung diterima. Jennie BLACKPINK berkata, "Segera setelah Lisa masuk, saya berpikir, wow ada orang yang terlahir untuk melakukan ini".

Di sisi lain, Lisa sejak kecil sering bermain stand mikrofon di grup musik bibinya. Ibu Lisa kemudian menyadari bakat anaknya dan mendaftarkan dia di les menari hingga kompetisi menari. 

Baca Juga: 4 Drakor terbaru JTBC dibintangi Yoona SNSD hingga Park Shin Hye & Hwang Minhyun

Lisa BLACKPINK kemudian bertemu seseorang yang sedang mencari bakat dan akhirnya mengikuti audisi YG Entertainment di usia 14 tahun. Cerita ini berbeda dengan Jisoo yang tidak menyangka akan berkarier di BLACKPINK. 

Cerita BLACKKPINK audisi di YG Entertainment

"Saya menjalani hidup yang berbeda dari yang saya kira akan saya jalani," kata Jisoo di BLACKPINK: Light Up The Sky. "Saya dulu ingin menjadi penulis atau pelukis," akui Jisoo. 

Jalani masa trainee yang sulit, BLACKPINK kini menjadi girl group terpopuler di dunia.

Jisoo BLACKPINK bergabung dengan klub drama dan akhirnya mengikuti audisi YG Entertainment. "Saya tidak menyangka akan melakukannya," kata Jisoo BLACKPINK.

Sementara Rose BLACKPINK senang bermain piano dan menyanyi sejak kecil di Australia. Rose diberitahu ayahnya bahwa YG akan ke Australia dan akhirnya mengikuti audisi di usia 16 tahun. 

"Saya sangat kaget. Saya bertanya pada diri sendiri, apakah saya suka musik? Benarkah?" kata Rose di BLACKPINK: Light Up The Sky. "Seluruh hidup saya berubah. Saya keluar dari sekolah," cerita Rose BLACKPINK.

Selanjutnya: 14 Drama Korea terbaik sepanjang masa, rekomendasi tontonan menarik di akhir pekan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru