BIAYA PENDIDIKAN - Simak cara bayar pendaftaran UTBK SNBT 2025 lewat Bank Mandiri, BNI, BTN, BRI, dan BSI. UTBK-SNBT adalah singkatan dari Ujian Tulis Berbasis Komputer – Seleksi Nasional Berdasarkan Tes.
Tahapan ini merupakan salah satu jalur penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi negeri (PTN) yang diselenggarakan Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Pada dasarnya, UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) merupakan ujian berbasis komputer yang digunakan sebagai alat seleksi masuk PTN. Peserta akan mengikuti tes dengan soal-soal yang menguji kemampuan akademik dan potensi kognitif.
Baca Juga: Biaya dan Syarat Pendaftaran Jalur UTBK-SNBT Tahun 2025, Siswa Wajib Tahu
Sementara, SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) merupakan jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru PTN yang menggunakan hasil UTBK sebagai dasar penilaiannya.
Berbeda dengan SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi) yang mempertimbangkan nilai rapor dan prestasi akademik, SNBT lebih fokus pada hasil ujian.
Pada tahun 2025 ini, UTBK dibuka resmi mulai 11 Maret dengan tenggat pendaftaran terakhir 27 Maret 2025.
Baca Juga: Kampus-Kampus Penerima Mahasiswa Baru Jalur UTBK-SNBT Terbanyak, Pilihan untuk Siswa
Jadwal UTBK-SNBT 2025
Berikut ini jadwal penting terkait pelaksaan UTBK SNBT.
- Registrasi Akun Siswa: 13 Januari – 27 Maret 2025
- Pendaftaran UTBK-SNBT: 11 – 27 Maret 2025
- Pembayaran Biaya UTBK: 11 – 28 Maret 2025
- Pelaksanaan UTBK: 23 April – 3 Mei 2025
- Pengumuman Hasil SNBT: 28 Mei 2025
- Masa Unduh Sertifikat UTBK: 3 Juni – 31 Juli 2025
Baca Juga: Syarat dan Kriteria Siswa untuk Mendaftar KIP Kuliah Jalur UTBK-SNBT Tahun 2025
Pembayaran biaya Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2025 menjadi tahap penting bagi peserta yang ingin mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) untuk masuk perguruan tinggi.
Biaya yang harus dibayarkan setiap peserta adalah Rp200.000, dan pembayaran dapat dilakukan melalui beberapa bank mitra, seperti Bank Mandiri, BNI, BTN, BRI, dan BSI.
Tata Cara Pembayaran Biaya UTBK 2025
Ada beberapa panduan untuk melakukan pembyaran UTBK lewat channel perbankan.
1. Pembayaran melalui Wondr by BNI
- Login, dan pilih menu pembayaran & Beli.
- Pilih menu “Lihat Semua Kategori”
- Setelah muncul, klik “Layanan Publik” kemudian masuk ke daftar pendidikan
- Pilih UTBK SNPMB untuk institusi
- Masukkan nomor kode bayar dan NISN.
- Pembayar telah berhasil, dan simpan bukti transaksi.
2. Pembayaran melalui ATM Bank Mandiri
- Masukkan kartu ATM dan PIN.
- Pilih menu Bayar/Beli, lalu pilih Pendidikan.
- Input kode institusi UTBK SNPMB: 10000.
- Masukkan Nomor Induk Siswa (NIS) dan kode pembayaran dari slip pendaftaran.
- Periksa detail transaksi dan konfirmasi pembayaran.
- Simpan struk sebagai bukti pembayaran.
Baca Juga: Bisa Pilih 4 Jurusan Berbeda, Ini Ketentuan Memilih Jurusan di UTBK-SNBT 2025
3. Pembayaran UTBK lewat aplikasi BRImo
- Login ke aplikasi BRImo.
- Pilih menu Tagihan, lalu cari opsi SNPMB atau UTBK.
- Masukkan NISN dan kode pembayaran.
- Konfirmasi transaksi dan simpan bukti pembayaran.
- Simpan bukti pembayaran.
4. Pembayaran UTBK lewat aplikasi BYOND by BSI
- Login ke aplikasi BYOND by BSI.
- Pilih menu Bayar & Beli, lalu pilih kategori Pendidikan atau Akademik.
- Masukkan kode biller UTBK, NIS, dan kode pembayaran.
- Simpan bukti pembayaran.
5. Pembayaran UTBK lewat ATM BTN
- Datang ke ATM BTN
- Masukan pin ATM, pilih menu “Transaksi Lainnya”
- Tunggu menu pilihan transaksi, anda dapat memilih menu “Pembayaran”
- Pilih menu “Multipayment”
- Masukkan kode biller : UTBK 2025
- Masukkan kode bayar dan NISN yang tercetak dalam slip pembayaran UTBK
- Cek kembali detail pembayaran (Nama, kode bayar, NISN, dan nominal)
- Jika sudah sesuai, pilih tombol “YA”
- Transaksi Anda telah selesai.
Demikian informasi terkait cara bayar UTBK SNBT secara online dan ATM hingga 28 Maret 2025 mendatang.
Tonton: THR PNS Dibayar Mulai 17 Maret 2025, Gaji 13 Juni
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News