Manfaat Daun Pepaya - Simak cara merebus daun pepaya agar tidak pahit. Ada beragam manfaat daun pepaya untuk kesehatan. Namun ada efek samping yang harus diwaspadai jika rutin konsumsi rebusan daun pepaya.
Manfaat daun pepaya sangat banyak untuk kesehatan. Namun, orang sering enggan makan daun pepaya karena rasanya yang pahit.
Lalu, bagaimana cara merebus daun pepaya agar tidak pahit sehingga kita bisa mendapatkan manfaat daun pepaya untuk kesehatan?
Manfaat daun pepaya
Kandungan nutrisi daun pepaya bisa membantu mengatasi berbagai gangguan kesehatan dan membuat tubuh tetap bugar.
Selain itu, dikutip dari Health Focus, berikut ini beberapa manfaat daun pepaya untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui, antara lain:
Baca Juga: 5 Bahan Alami yang Efektif Menyamarkan Flek Hitam pada Wajah
1. Menurunkan risiko kanker
Manfaat daun pepaya bagi tubuh yang pertama adalah membantu menurunkan risiko kanker. Konsumsi daun pepaya juga bisa membantu membuang racun dalam tubuh.
Pasalnya, daun pepaya memiliki kandungan sifat anti-kanker yang bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh dalam melawan kanker.
2. Anti bakteri
Manfaat daun pepaya bagi tubuh yang kedua adalah anti bakteri. Daun pepaya bisa membantu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab penyakit di tubuh.
Daun pepaya disebut memiliki kandungan senyawa yang bisa menghambat pertumbuhan mikroorganisme, seperti jamur, cacing, bakteri, parasit, dan jenis bakteri lainnya.
Baca Juga: Moms, Ketahui Inilah Sederet Faktor yang Bisa Menentukan Kesuburan Wanita
3. Mencegah demam berdarah
Manfaat daun pepaya bagi tubuh yang ketiga adalah mencegah demam berdarah.
Penyakit ini terjadi karena infeksi virus yang dibawa oleh nyamuk aedes aegypti dan bisa berakibat fatal.
Nah, jika Anda rutin mengonsumsi daun pepaya juga bisa membantu tubuh dalam mengatasi serangan virus penyebab penyakit ini.
4. Anti malaria
Manfaat daun pepaya bagi tubuh yang keempat adalah anti malaria. Selain kanker, daun pepaya ternyata juga bisa berperan sebagai anti malaria.
Untuk mendapat manfaat ini, cobalah untuk rutin mengonsumsi jus daun pepaya satu kali sehari.
Biar khasiatnya maksimal, hindari menambahkan gula atau zat lain pada jus daun pepaya.
5. Meningkatkan kekebalan tubuh
Manfaat daun pepaya bagi tubuh yang kelima adalah meningkatkan kekebalan tubuh.
Selain itu, daun pepaya juga bisa membantu meregenerasi sel-sel darah putih secara alami.
Rutin mengonsumsi daun pepaya disebut bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga lebih kuat dalam mencegah infeksi virus dan bakteri penyebab penyakit.
Meski kaya akan manfaat, konsumsi buah dan daun pepaya tetap harus diimbangi dengan pola hidup sehat, yaitu konsumsi makanan sehat dan berolahraga.
Efek samping daun pepaya
Dilansir dari Kompas.com, terlalu banyak makan sayur daya pepaya berpotensi menimbulkan sejumlah efek samping sebagai berikut:
1. Alergi
Efek samping sayur daun pepaya yang pertama adalah alergi. Seperti bahan pangan pada umumnya, daun pepaya dapat menyebabkan reaksi alergi di beberapa orang. Alergi makanan adalah suatu reaksi saat sistem kekebalan tubuh keliru merespons makanan atau minuman sebagai ancaman.
Saat terkena alergi, tubuh akan mengeluarkan gejala bermacam-macam, seperti ruam, bentol, atau gatal. Tak hanya itu, pada kasus parah, alergi makanan berpotensi menyebabkan anafilaksis yang dapat berujung pada kematian.
2. Rusak saluran pencernaan
Efek samping sayur daun pepaya yang kedua adalah merusak saluran pencernaan. Bahaya ini dapat terjadi jika mengonsumsi daun Carica papaya dalam jumlah banyak.
Pasalnya, kandungan enzim papain yang ikut masuk saat dikonsumsi dapat merusak esofagus atau kerongkongan, bagian tabung otot berongga yang memanjang dari leher hingga lambung.
3. Iritasi kulit
Efek samping sayur daun pepaya yang ketiga adalah iritasi kulit. memicu reaksi alergi jika dioleskan langsung ke kulit.
Sebenarnya, daun pepaya yang digunakan secara topikal atau dioleskan langsung dapat menjaga kulit tetap lembut, bersih, dan tampak awet muda. Menurut penelitian pada 2012 dan 2016, enzim papain membantu mengangkat sel kulit mati dan mengurangi pori-pori tersumbat, rambut tumbuh ke dalam atau ingrown hairs, serta jerawat.
Namun, tanaman ini masih berpotensi membawa efek samping meski hanya ditempel pada kulit dan bukan dimakan. Pada penderita kulit sensitif, menempelkan daun pepaya yang tentu mengandung papain dapat mengakibatkan iritasi, seperti kulit merah dan gatal.
4. Belum tentu aman untuk wanita hamil
Efek samping sayur daun pepaya yang keempat adalah belum tentu aman untuk ibu hamil. Jika sedang dalam kondisi hamil atau menyusui, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum mengonsumsi olahan daun pepaya, terutama dalam bentuk suplemen.
Rekomendasi takaran daun pepaya yang aman
Masih dari Healthline, saat ini tidak ada cukup bukti untuk membuat rekomendasi dosis atau takaran yang tepat untuk penggunaan daun pepaya. Akan tetapi, berdasarkan penelitian yang tertuang dalam British Medical Journal (2015), mengonsumsi tiga dosis atau maksimal satu ons ekstrak daun pepaya per hari dianggap aman.
Tak hanya aman, takaran tersebut juga dianggap efektif untuk mengobati penyakit demam berdarah. Jika tidak yakin berapa banyak daun yang harus dikonsumsi, jangan sungkan untuk berkonsultasi dengan dokter terkait.
Cara merebus daun pepaya agar tidak pahit
Dilansir dari Kompas.com, ada beberapa cara merebus daun pepaya agar tidak pahit. Tak hanya itu, daun pepaya yang akan Anda rebus juga tetap segar dan empuk.
Berikut cara merebus daun pepaya agar tidak pahit:
1. Gunakan soda kue
Cara merebus daun pepaya agar tidak pahit yang pertama adalah menggunakan soda kue. Dilansir dari buku "Resep Makanan Rumahan Paling Digemari - Lezatnya Oseng-Oseng" (2013) oleh Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ada cara memasak daun pepaya agar warna hijaunya tidak pudar. Gunakan setengah sendok teh soda kue untuk merebus 300 gram daun pepaya agar tetap hijau.
2. Rebus dengan daun singkong atau mengkudu
Cara merebus daun pepaya agar tidak pahit yang kedua adalah direbus dengan daun singkong atau mengkudu. Dilansir dari buku "1001 Tip Seputar Dapur Sehat, Hemat Dan Kreatif" (2020) oleh Aphrodittaa M. Shanty penerbit Andi Publisher, ada cara kurangi rasa pahit dari daun pepaya. Caranya adalah dengan merebus daun pepaya bersama daun singkong atau daun mengkudu, maka rasa pahitnya bisa berkurang.
3. Remas-remas daun pepaya
Cara merebus daun pepaya agar tidak pahit yang ketiga adalah dengan diremas-remas. Setelah daun pepaya direbus, angkat dan tiriskan. Remas-remas daun pepaya agar getahnya keluar dan rasa pahit bisa berkurang.
4. Lakukan pencucian berulang kali
Cara merebus daun pepaya agar tidak pahit yang keempat adalah dengan dicuci berulang kali. Lakukan pencucian sambil meremas-remas daun pepaya. Lakukan pencucian dengan air bersih hingga air hasil remasannya tidak berwarna hijau.
5. Lakukan perebusan berulang kali
Cara merebus daun pepaya agar tidak pahit yang kelima adalah dengan direbus berulang kali. Dilansir dari laman Kompas.com yang tayang pada Minggu (27/09/2020), Siswanto sebagai Sous Chef Hotel Santika Pasir Koja menjelaskan untuk mengurangi rasa pahit daun pepaya adalah dengan melakukan perebusan berulang kali.
Perebusan pertama, daun pepaya direbus selama satu jam kemudian diangkat dan dicuci dengan air dingin. Setelah itu, perebusan kedua selama 45 menit. Angkat dan cuci dengan air mengalir. Terakhir, rebus daun pepaya selama 45 menit.
Itulah efek samping dan manfaat daun pepaya untuk kesehatan serta cara merebus daun pepaya agar tidak pahit. Anda suka makan sayur daun pepaya?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News