FILM - JAKARTA. Bulan Agustus sebentar lagi datang. Siap-siap sediakan waktu untuk nonton film yang kamu tunggu di bioskop kesayangan. Berbagai genre dari thriller, drama, horor, action, hingga komedi siap menghiburmu.
Ini dia daftar film yang akan rilis bulan Agustus nanti. Biar tidak lupa, catat tanggalnya ya.
1. Si Doel The Movie
Genre: Drama
Rilis : 2 Agustus 2018
Film ini berangkat dari sebuah sinetron tahun 2000-an yang popular yang berjudul Si Doel Anak Sekolahan. Film ini menggandeng bintang-bintang senior seperti Rano Karno, Cornellia Agathat, dan Maudy Koesnaedi.
Mencerita tentang 14 tahun berpisahnya sepasang kekasih (Doel dan Sarah) dengan alasan tak jelas, namun kini Doel telah berumah tangga dengan Zaenab. Tapi tak disangka, Sarah datang lagi ke kehidupan Doel dengan membawa anak hasil pernikahan dengan Doel yang diberi nama Dul.
Doel pun galau bukan kepalang dengan masalah pelik ini. Oya, film ini bersetting di Amsterdam lho. Jadi kamu bisa ikut menikmati indahnya Negeri Kincir lewat film ini.
2. Kafir - Bersekutu dengan Setan
Genre : Horor, Drama
Rilis : 2 Agustus 2018
Fim ini menceritakan horor ini tak hanya mengagetkan dan tentang hantu melulu. Horor ini diselingi dengan drama. Suasana 'vintage' pun terasa ketika melihat trailer film ini.
Diawali dengan kedamaian sebuah keluarga kecil yang terusik setelah sang ayah mengeluarkan beling dari mulutnya ketika sedang makan malam bersama, kemudian dilanjutkan dengan berbagai teror dan keanehan yang mengikuti keluarga mereka.
Film yang dibintangi Putri Ayudya, Sujiwo Tejo, Indah Permatasari, Rangga Azof, Nadya Arina, Teddy Syach, Nova Eliza, Slamet Ambari, Oce Permatasari, Djenar Maesa Ayu, Dolly Marten, Antar, Yayu Unru, Laksmi, siap memicu adrenalinmu.
3. Aib #Cyberbully
Genre : Drama, Horor, Thriller
Rilis : 2 Agustus
Film ini menceritakan tentang kehidupan remaja yang terjebak dengan cyberbully alias kekerasan melalui internet. Cerita ini diawali dengan sebuah postingan dan berujung maut.
Satu per satu dari tokoh dalam cerita tersebut mati dengan tidak wajar karena stress sehingga mereka pun saling menjatuhkan dan membuka aib satu sama lain. Ajak temanmu untuk menonton keseruan film ini bersama biar makin asyik.
4. Kasinem Is Coming
Genre : Komedi
Rilis : 9 Agustus 2018
Bercerita tentang Kasinem, gadis desa yang pergi merantau untuk kehiduan yang lebih baik. Selain menyajikan pemandangan desa yang asri, film ini juga menampilkan keindahan kota di Singapura.
Kasinem is Coming dibintangi oleh sederet bintang seperti Naysilla Mirdad, Nadya Pasha, Randy Martin, Agatha Chelsea,Cassandra Lee, Mr. Limbad,Jarwo kwat, Sassa Carissa, Yanti Yaseer, Farizaynn, Falah Akbar, Grace Iskandar, Indra Gusti, Roby boo, dan Turaekhan Roy.
5. Sebelum Iblis Menjemput
Genre : Horor
Rilis : 9 Agustus 2018
Dibintangi oleh Chelsea Islan dan Pevita Pearce, film ini menceritakan tentang seorang ayah yang memiliki dua istri. Keluarga mereka mendapatkan teror yang membahayakan jiwa. Selain masalah keluarga yang pelik, kejadian gaib di film ini juga bikin geregetan.
6. Gentayangan
Genre : Horor
Rilis : 16 Agustus 2018
Dibintangi oleh Baim Wong, Nadine Alexandra, Chris Laurent, Jelita Callebout, Bima Azriel, Marsha Aurelia, Fuad Idris, film ini menceritakan sebuah keluarga yang terpaksa pindah ke hotel angker karena mengalami kebangkrutan. Kehidupan mereka pun berubah menjadi penuh teror menakutkan. Keluarga tersebut terjebak dan berusaha mencari jalan keluar.
7. Cinta Sama Dengan Cindolona Tape
Genre : Drama
Rilis : 23 Agustus 2018
Film ini menceritakan tentang cinta dan persahabatan remaja. Tokoh di cerita ini diperhadapkan antara cinta atau sahabat. Tidak seperti film lainnya, film ini kental dengan logat timur. Penasaran? Ajak teman-temanmu nonton bareng!
8. DOA (Doyok, Otoy, Ali Oncom) : Cari Jodoh
Genre : Komedi
Rilis : 16 Agustus 2018
Film kocak ini menceritakan tentang perjuangan Otoy dan Ali Oncom mencarikan jodoh untuk Doyok. Dibintangi oleh Fedi Nuril, Pandji Pragiwaksono, Dwi Sasono, dan sederet bintang lainnya, film ini siap mengocok perutmu.
9. Sesat
Genre : Horor
Rilis : 23 Agustus 2018
Bercerita tentang kepindahan sebuah keluarga setelah ayah mereka meninggal. Mereka pindah ke sebuah desa yang dihuni oleh orang tua, dan selalu keluar secara serentak ketika matahari terbenam untuk mengucapkan mantra mengerikan. Tokoh-tokoh ini terjebak oleh Setan Beremanyan yang meneror kehidupan mereka.
10. Wiro Sableng
Genre : Action
Rilis : 30 Agustus 2018
Pernah tayang tahun 90an, kini Wiro Sableng diangkat ke layar lebar. Dibintangi Vino G. Bastian, Sherina Munaf, Marsha Timoti, Lukman Sardi, Rifnu Wikana, Dwi Sasono, Marcella Zalinanty, Marcell Siahaan, Happy Salma, dll, film action ini siap mengguncang biosikop dengan aksi laganya yang keren. Jangan lupa nonton ya. (TribunStyle.com/Suli Hanna)
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul "Daftar Film Indonesia di Bioskop Bulan Agustus 2018, Ada Film yang Kamu Tunggu Nggak?"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News