Catat! Ini jadwal terbaru seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 dan tahap 3

Selasa, 12 Oktober 2021 | 12:00 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Catat! Ini jadwal terbaru seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 dan tahap 3

ILUSTRASI. Catat! Ini jadwal terbaru seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 dan tahap 3.


SELEKSI PPPK GURU -  Setelah pengumuman tahap 1, mungkin Anda ingin mengetahui kapan jadwal seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 dan tahap 3. 

Seleksi kompetensi PPPK Guru tahap 1 memang sudah diumumkan, tepatnya pada 8 Oktober 2021. 

Saat ini kegiatan yang sedang berlangsung adalah masa sanggah untuk tahap 1. Peserta yang keberatan dengan hasil seleksi PPPK Guru tahap 1 bisa mengajukan sanggah melalui laman SSCASN BKN. 

Bagi Anda yang belum beruntung pada seleksi tahap pertama, masih ada kesempatan untuk mengikuti seleksi PPPK Guru 2021 di tahap kedua dan ketiga. 

Berikut ini jadwal terbaru seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2 dan tahap 3 bersumber dari situs gurupppk.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: 10 Kampus yang punya jurusan teknik terbaik di Indonesia versi THE WUR 2022

Jadwal pendaftaran seleksi PPPK Guru 2021

  • Pengumuman dan pemilihan formasi tahap 2: 24-30 Oktober 2021
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi PPPK Guru tahap 2: 4 November 2021
  • Cetak kartu peserta: 4-7 November 2021
  • Pelaksanaan seleksi kompetensi tahap 2: 8-12 November 2021
  • Pengumuman hasil seleksi kompetensi: 18 November 2021.
  • Masa sanggah tahap 2 (masa pengajuan sanggah): 19-21 November 2021
  • Jawab sanggah tahap 2: 21-27 November 2021
  • Pengumuman pasca masa sanggah tahap 2: 28 November 2021
  • Pengumuman dan pemilihan formasi tahap 3: 28 November - 1 Desember 2021
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi PPPK Guru tahap 3: 3 Desember 2021
  • Cetak kartu peserta: 3-5 Desember 2021
  • Pelaksanaan seleksi kompetensi tahap 3: 6-10 Desember 2021
  • Pengumuman hasil seleksi kompetensi: 16 Desember 2021
  • Masa sanggah tahap 3 (masa pengajuan sanggah): 17-19 Desember 2021
  • Jawab sanggah tahap 3: 19-25 Desember 2021
  • Pengumuman pasca masa sanggah tahap 3: 26 Desember 2021

Materi seleksi dan kebijakan afirmasi PPPK Guru 2021

Materi seleksi kompetensi PPPK Guru terdiri dari seleksi Kompetensi Teknis, Manajerial, Sosial Kultural, dan Wawancara.  Masing-masing materi tersebut memiliki jumlah soal yang berbeda.

Rincian jumlah soal Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021, diantaranya: Kompetensi Teknis 100 soal. Kompetensi Manajerial 25 soal. Sosial Kultural 20 soal. Wawancara 10 soal.

Baca Juga: Resep donat Korea viral kkwabaegi yang sering muncul di drakor dan cara membuatnya

Pada seleksi PPPK Guru tahun 2021, terdapat kebijakan afirmasi atau tambahan nilai pada penilaian Kompetensi Teknis. Rincian tambahan nilai atau afirmasi PPPK Guru 2021 diantaranya:

  • Sertifikat pendidik

Tambahan jumlah nilai sebanyak 100 persen dari nilai maksimal Kompetensi Teknis. Kebijakan ini berlaku untuk semua peserta yang memiliki sertifikat pendidik yang linier dengan formasi yang dilamar. 

  • Usia

Berlaku untuk peserta berusia di atas 35 tahun dan berstatus aktif sebagai guru selama 3 tahun terakhir berdasarkan data Dapodik. 

Jumlah tambahan nilai adalah sebanyak 15 persen dari nilai maksimal Kompetensi Teknis. 

  • Disabilitas

Kriteria guru yang bisa melamar akan disiapkan oleh Kemendikbud Ristek. Verifikasi akan dilakukan oleh Kemendikbud Ristek dengan metode verifikasi video. 

Pada kriteria ini kebijakan afirmasi yang berlaku yaitu jumlah tambahan nilai 10 persen nilai maksimal Kompetensi Teknis. 

  • Guru honorer THK II

Berlaku untuk peserta PPPK Guru 2021 yang terdaftar di database THK II BKN dan berstatus aktif sebagai guru selama 3 tahun terakhir berdasarkan data Dapodik. 

Jumlah tambahan nilai atau afirmasi adalah 10 persen nilai maksimal Kompetensi Teknis.

Perlu diingat jika tambahan nilai dapat diterapkan secara akumulatif. Sedangkan nilai total Kompetensi Teknis tidak boleh lebih besar dari nilai maksimal Kompetensi Teknis. 

Selanjutnya: Catat, ini tahapan perkembangan sensorik dan motorik anak usia 0-2 tahun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: Tiyas Septiana

Terbaru