OLIMPIADE PARIS 2024 - Catat jadwal pertandingan badminton di Olimpiade Paris 2024. Persaingan di cabang olahraga ini akan dimulai pada 27 Juli mendatang.
Gelaran multi-event olahraga terbesar di dunia akhirnya akan segera dimulai. Badminton sebagai cabang olahraga andalan Indonesia tentu jadi salah satu nomor yang dipertandingkan.
Indonesia telah mengirim 9 atlet untuk bersaing di cabang olahraga badminton. Berikut adalah daftarnya:
Daftar Atlet Badminton Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung
Tunggal Putra
- Jonatan Christie
- Anthony Sinisuka Ginting
Ganda Putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Ganda Campuran
- Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari
Baca Juga: Usai Wamil, Jin BTS Wakili Korea Selatan Bawa Obor Olimpiade Paris
Jadwal Lengkap Badminton di Olimpiade Paris 2024
Persaingan di cabang olahraga ini akan resmi dimulai pada tanggal 27 Juli mendatang. Dimulai dari penyisihan grup, 16 besar, perempat final, semifinal, hingga partai final untuk memperebutkan medali emas.
Berikut adalah jadwal lengkapnya:
27 Juli 2024
Penyisihan Grup
- Ganda Campuran
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
- Ganda Putri
- Ganda Putra
28 Juli 2024
Penyisihan Grup
- Ganda Campuran
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
- Ganda Putri
- Ganda Putra
29 Juli 2024
Penyisihan Grup
- Ganda Campuran
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
- Ganda Putri
- Ganda Putra
30 Juli 2024
Penyisihan Grup
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
- Ganda Putri
- Ganda Putra
31 Juli 2024
Penyisihan Grup
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
- Ganda Putri
- Ganda Putra
Perempat Final
- Ganda Campuran
1 Agustus 2024
Perempat Final
- Ganda Putri
- Ganda Putra
16 Besar
- Tunggal Putra
- Tunggal Putri
Semifinal
- Ganda Campuran
2 Agustus 2024
Semifinal
- Ganda Putri
- Ganda Putra
Perempat Final
- Tunggal Putra
Perebutan Medali Emas (Peringkat 1)
- Ganda Campuran
Perebutan Medali Perunggu (Peringkat 3)
- Ganda Campuran
3 Agustus 2024
Perempat Final
- Tunggal Putri
Perebutan Medali Emas (Peringkat 1)
- Ganda Putri
Perebutan Medali Perunggu (Peringkat 3)
- Ganda Putri
4 Agustus 2024
Semifinal
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
Perebutan Medali Emas (Peringkat 1)
- Ganda Putra
Perebutan Medali Perunggu (Peringkat 3)
- Ganda Putra
5 Agustus 2024
Perebutan Medali Emas (Peringkat 1)
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra
Perebutan Medali Perunggu (Peringkat 3)
- Tunggal Putri
- Tunggal Putra.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News