Cek harga mobil bekas Toyota Yaris yang murah meriah per Juli 2021

Senin, 12 Juli 2021 | 10:25 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Cek harga mobil bekas Toyota Yaris yang murah meriah per Juli 2021

ILUSTRASI. Cek harga mobil bekas Toyota Yaris yang murah meriah per Juli 2021


HARGA MOBIL BEKAS - JAKARTA. Harga mobil bekas Toyota Yaris kian ramah kantong untuk varian awal. Rangkuman dari pada situs Olx, harga mobil bekas Toyota Yaris mulai Rp 65 juta per Juli 2021.

Harga mobil bekas Toyota Yaris terpantau turun dari bulan lalu pada kisaran Rp 70 juta.

Toyota Yaris generasi pertama dengan julukan bakpao saat ini masih popular di Indonesia. Toyota Yaris generasi pertama yang hadir di Indonesia merupakan generasi Toyota Yaris yang ada di Indonesia.

Kehadiran Toyota Yaris, menjadi pengganti Toyota Starlet yang tidak lagi diproduksi sejak tahun 1996. Sehingga, Toyota hingga kini tetap fokus dalam memasarkan Toyota Yaris.

Toyota Yaris masuk dalam persaingan hatchback bersama Honda Jazz dan Mazda2. Ketiganya memiliki rentang pada harga mobil yang sama.

Sekarang dengan harga mobil bekas Toyota Yaris yang kian bersahabat, penasaran dengan spesifikasinya?

Baca Juga: Ini harga mobil bekas Toyota Rush kian murah, sentuh Rp 80 juta per Juli 2021

Simak rincian harga mobil bekas Toyota Yaris berjuluk bakpao, beserta ulasan spesifikasinya:

1. Sisi eksterior

Harga mobil bekas Toyota Yaris

Pada bagian eksterior, tidak diragukan lagi desain Toyota Yaris sangat futuristik. Bodi Toyota Yaris hhampir tidak ada lekukan titik sudut. Tentunya, para pecinta otomotif menjulukinya Yaris bakpao.

Namun, pada ground clearance Toyota Yaris terlihat sangat rendah sehingga Toyota mengklaim, mobil ini cocok sebagai pemimpin segmen city car menengah ke atas.

Pada bagian depan Toyota Yaris, tampak gril dengan aksen chrome yang membentang bersama logo Toyota. Headlamp memiliki kemiripan dengan Toyota Vios. Di sisi samping, ban disematkan velg berukuran 15 inci dengan warna chrome.

Pada bagian belakang Toyota Yaris, terlihat stoplamp berbentuk segitiga dengan tonjolan sedikit ke depan. Wiper juga disematkan untuk membantu pembersihan.

Baca Juga: Harga mobil bekas Toyota Kijang Innova generasi kedua mulai Rp 100 juta per Juli 2021

2. Sisi interior

Harga mobil bekas Toyota Yaris per September 2020

Desain interior Toyota Yaris cukup mewah. Pada dashboard memiliki bentuk tanpa sudut dengan warna hitam pekat.

Namun, terdapat lining berwarna silver pada headunit. Secara keseluruhan layout kabin memiliki warna terang pada bagian atas dan warna hitam pada jok kursi.

Letak multi-instrumen display (MID) Toyota Yaris berada di tengah bersama perangkat audio. Sehingga, pengemudi perlu menoleh ke kiri untuk melihat MID.

Sayangnya, salah satu yang dikeluhkan adalah kabin Toyota Yaris yang kurang lega. Toyota Yaris mampu menampung hingga 5 orang.

Bagian bagasi terdapat ruang penyimpanan roda cadangan. Untuk menambah luas bagasi, pada bagian jok kedua dapat dilipat.

Baca Juga: Murah banget, ini harga mobil bekas Toyota Camry tahun lawas per Juli 2021

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru