LIGA INGGRIS - Chelsea akan memberikan Guard of Honour untuk menyambut Liverpool yang sudah resmi menjadi juara Liga Primer Inggris musim ini. Laga Chelsea vs Liverpool malam ini, Minggu (4/5), bisa disaksikan secara live streaming di Vidio pada pukul 22.30 WIB.
Liverpool seharusnya akan tampil tanpa beban karena sudah memastikan gelar juara. Saat ini mereka sudah mengumpulkan 82 poin dari 25 menang, 7 seri, dan 2 kalah.
Gelar juara Liverpool dipastikan setelah membantai Tottenham dengan skor 5-1 pada 27 April lalu.
Di kubu tuan rumah, Chelsea masih akan berusaha mengamankan satu tempat di Liga Champions Eropa (UCL) musim depan. Saat ini The Blues ada di peringkat kelima dengan 60 poin.
Posisi Chelsea masih sangat mungkin direbut Nottingham atau Aston Villa yang masing-masing memiliki 60 dan 57 poin.
Hasil pertandingan Chelsea vs Liverpool malam ini tentu akan cukup sulit ditebak.
Baca Juga: Liverpool Samai Rekor Manchester United, Ini Daftar Juara Liga Inggris Terbanyak
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Liverpool
Chelsea jelas wajib menurunkan pemain terbaik untuk bisa meraih setidaknya satu poin. Kemenangan 1-4 dari Djurgarden di Conference League seharusnya bisa memberikan kepercayaan diri lebih para penyerang.
Nicolas Jackson, Noni Madueke, dan Jadon Sancho sukses mencetak gol di Eropa. Ketiganya mungkin akan dimainkan kontra Liverpool, lengkap dengan dukungan Cole Palmer.
Di kubu tamu, Liverpool kemungkinan besar akan memberikan kesempatan bermain untuk para pelapis, termasuk Federico Chiesa yang butuh satu laga lagi untuk bisa menerima medali juara Liga Inggris musim ini.
Nama penting lain sepertinya akan tetap bermain, seperti Luis Diaz, Alexis Mac Allister, serta mantan pemain Chelsea, Mohamed Salah.
- Prediksi susunan pemain Chelsea: Sanchez; James, Chalobah, Colwill, Cucurella; Caicedo, Enzo; Madueke, Palmer, Sancho; Jackson.
- Prediksi susunan pemain Liverpool: Alisson; Bradley, Konate, Van Dijk, Tsimikas; Mac Allister, Gravenberch; Salah, Elliot, Chiesa; Diaz.
Baca Juga: 10 Penjualan Termahal Liverpool Sepanjang Masa
Jadwal & Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool
Siaran live streaming Chelsea vs Liverpool malam ini masih akan tersedia di layanan Vidio. Berikut adalah jadwalnya:
- Minggu, 4 Mei 2025
- Kick-off pukul 22.30 WIB
- Stamford Bridge, London
- Link live streaming: vidio.com/categories/premier-league.
Link live streaming Chelsea vs Liverpool di atas baru bisa diakses setelah Anda membeli paket berlangganan dengan harga tertentu.
Tonton: UEFA: Chelsea Jadi Skuat Termahal di Eropa pada 2024
Selanjutnya: Smelter Bauksit China Tak Patuhi Harga Patokan Mineral yang Ditetapkan Pemerintah
Menarik Dibaca: 10 Jus Buah untuk Penderita Asam Lambung yang Aman Dikonsumsi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News