PERGURUAN TINGGI - Penting bagi calon mahasiswa untuk tahu besaran biaya kuliah yang perlu dibayarkan jika kelak sudah menyandang status mahasiswa.
Beberapa universitas seperti Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Brawijaya (UB), dan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) telah merilis informasi tentang besaran biaya pendidikan mahasiswa jenjang S1.
Untuk jalur seleksi mandiri, biaya pendidikan yang perlu dibayarkan biasanya berbeda dengan jalur seleksi lainnya.
Agar lebih paham, berikut ini informasi tentang Uang Kuliah Tunggal atau UKT S1 tahun 2021 di ITB, UB, dan UPI.
Baca Juga: UI, UGM, dan Undip, simak biaya UKT tahun 2021 untuk mahasiswa S1
UKT Institut Teknologi Bandung (ITB)
Bagi Anda yang kelak menjadi mahasiswa ITB melalui jalur seleksi mandiri, ada dua jenis biaya pendidikan yang akan dibayarkan.
Melansir laman resmi ITB, biaya pendidikan tersebut adalah UTK dan biaya Iuran Pengembangan Institusi.
- Sekolah Bisnis dan Manajemen
UKT: Rp 25.000.000
Iuran Pengembangan Institusi: Minimal Rp 40.000.000.
- Selain Sekolah Bisnis dan Manajemen
UKT: Rp 25.000.000
Iuran Pengembangan Institusi: Minimal Rp 25.000.000.
UKT Universitas Brawijaya (UB)
Untuk mahasiswa S1 jalur seleksi mandiri, biaya pendidikan yang perlu dibayarkan terdiri dari dua yaitu biaya UKT dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI)
Bersumber dari laman selma.ub.ac.id, berikut ini rincian UKT dan IPI tahun 2021 untuk jalur mandiri.
- Rumpun program studi Saintek
UKT kelompok 4: Rp 3.600.000 - Rp 19.160.000
UKT kelompok 5: Rp 4.700.000 - Rp 20.305.000
UKT kelompok 6: Rp 5.300.000 - Rp 23.450.000
IPI kelompok 4: Rp 14.160.000 - Rp 125.000.000
IPI kelompok 5: Rp 16.035.000 - Rp 135.000.000
IPI kelompok 6: Rp 17.910.000 - Rp 150.000.000
Baca Juga: Ini persyaratan serta jadwal seleksi mandiri UNJ tahun 2021
- Rumpun program studi Soshum
UKT kelompok 4: Rp 3.700.000 - Rp 5.500.000
UKT kelompok 5: Rp 5.000.000 - Rp 6.500.000
UKT kelompok 6: Rp 4.680.000 - Rp 7.500.000
IPI kelompok 4: Rp 24.635.000 - Rp 35.000.000
IPI kelompok 5: Rp 31.285.000 - Rp 45.000.000
IPI kelompok 6: Rp 35.000.000 - Rp 55.000.000
Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
Untuk calon mahasiswa S1 UPI tahun 2021 jalur mandiri, bersumber dari laman pmb.upi.edu, berikut ini rincian UKT yang penting Anda pahami.
- Kelompok 1: Rp 500.000.
- Kelompok 2: Rp 1.000.000.
- Kelompok 3: Rp 3.080.000 - Rp 4.100.000.
- Kelompok 4: Rp 3.690.000 - Rp 4.920.000.
- Kelompok 5: Rp 4.100.000 - Rp 5.460.000.
- Kelompok 6: Rp 4.920.000 - Rp 6.560.000.
- Kelompok 7: Rp 5.330.000 - Rp 7.100.000.
- Kelompok 8: Rp 5.740.000 - Rp 7.650.000.
Selanjutnya: Seleksi sekolah kedinasan tahun 2021, ini yang jadi ketentuan kelulusan peserta
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News