Daftar OS HP yang Tidak Bisa Pakai WhatsApp per 24 Oktober, OS ini Masih Didukung

Rabu, 04 Oktober 2023 | 14:26 WIB   Penulis: Arif Budianto
Daftar OS HP yang Tidak Bisa Pakai WhatsApp per 24 Oktober, OS ini Masih Didukung

ILUSTRASI. Daftar OS HP yang Tidak Bisa Pakai WhatsApp per 24 Oktober, OS ini Masih Didukung


WHATSAPP - Simak daftar OS HP yang tidak bisa pakai WhatsApp per 24 Oktober 2023. Pengguna HP dengan OS Android 5.0 dan yang lebih baru masih aman saat menggunakan WhatsApp per 24 Oktober 2023 mendatang.

Apakah Anda pemilik HP yang terlampau jadul? Baru-baru ini santer terdengar kalau WhatsApp mulai meninggalkan dukungan untuk HP Android, khususnya dengan OS lawas versi 5.0 ke bawah.

Ya, terhitung mulai 24 Oktober 2023, pihak WhatsApp akan memperbarui spesifikasi dukungan OS.

Hingga saat ini, spesifikasi minimum untuk menjalankan WhatsApp di berbagai macam OS adalah sebagai berikut:

  • Android 4.1 dan yang lebih tinggi
  • iOS 12 dan yang lebih baru
  • KaiOS 2.5.0 dan yang lebih baru, termasuk JioPhone dan JioPhone 2

Namun, setelah pembaruan dukungan OS pada aplikasi WhatsApp, spesifikasi minimum OS untuk menggunakan WA tidak berlaku lagi.

WhatsApp

Terutama pada versi Android yang akan ditingkatkan minimumya dari 4.1 ke 5.0. Dengan kata lain, pemilik HP Android yang menjalankan OS versi di bawah 5.0 tidak bisa lagi pakai WhatsApp.

Lebih lanjut, inilah daftar OS Android yang tidak bisa menggunakan WhatsApp per 24 Oktober 2023.

Baca Juga: 4 Cara Bikin Emoji Kitchen Lewat Gboard hingga via Browser Pada Website Tertentu

Daftar OS di HP Android yang tidak bisa pakai WhatsApp per 24 Oktober 2023:

  • Android 1.0 
  • Android 1.1 (Petit Four)
  • Android Cupcake versi 1.5
  • Android Donut versi 1.6
  • Android Eclair versi 2.0 - 2.1
  • Android Froyo versi 2.2 - 2.2.3
  • Android Gingerbread versi 2.3 - 2.3.7
  • Android Honeycomb versi 3.0 - 3.2.6
  • Android Icecream Sandwich versi 4.0 - 4.0.4
  • Androd Jelly Bean versi 4.1 - 4.3.1
  • Android KitKat versi 4.4 - 4.4W.2

Sementara itu, untuk OS lain, seperti iOS dan KaiOS belum ada informasi lebih lanjut apakah ada perubahan atau tidak.

Baca Juga: Link Download JUMP Assemble APK Android Beta, Game MOBA yang Karakternya Anime!

Beberapa faktor yang membuat WhatsApp meninggalkan OS tua adalah perangkat tersebut tidak lagi memiliki pembaruan keamanan atau mungkin tidak memiliki fungsionalitas yang diperlukan untuk menjalankan aplikasi tersebut.

Oleh sebab itu, pihak pengembang WhatsApp memilih untuk meninggalkan dukungan pada OS tertentu yang cenderung sudah termakan usia.

Bagaimana menurut Anda? Apakah HP Android yang dipakai saat ini masuk dalam daftar OS yang mendapatkan dukungan WhatsApp atau justru ditinggalkan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru