WISATA - JAKARTA. Grab luncurkan kampanye #JelajahIndonesiaLebihDekat dan bekerja sama dengan Kementrian Pariwisata Republik Indonesia (Kempar). Grab rencananya akan memberikan pengalaman perjalanan bagi 17 juta wisatawan manca negara tahun ini.
Grab akan mempromosikan destinasi wisata terbaik di Indonesia kepada lebih dari 125 juta pengguna Grab di 8 negara. Kampanye ini merupakan kelanjutam dari penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Kementrian Pariwisata pada September lalu untuk memperkenalkan Smart Tourism dan dukung program ‘Wonderfull Indonesia’.
Ridzki Kramadibrata, Managing Director Grab Indonesia mengatakan akan terus berkontribusi untuk memperbaiki pengalaman wisatawan dengan layanan transportasi yang mudah bagi para wisatawan.
“Sangat terhormat untuk dapat berperan dalam mempromosikan pariwisata Indonesia kepada para turis dan menawarkan pengalaman wisata yang aman dan nyaman bagi mereka," Jelas Ridzki, Jumat (26/10)
Berikut adalah layanan yang disediakan Grab pada kerjasama ini, Pertama Layanan baru Sewa GrabCar dapat dinikmati wisatawan jika mereka ingin menyewa mobil selama beberapa jam, sehingga mereka dapat dengan mudah berwisata menuju dan dari berbagai atraksi wisata. Layanan Sewa GrabCar saat ini tersedia di Jakarta, Bandung, Yogyakarta,Bali, Surabaya, Manado dan Makassar.
Kedua, Wisatawan dapat memesan layanan GrabCar dengan mudah secara legal di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Tangerang), Bandara Internasional Halim Perdana Kusuma (Jakarta), Bandara Internasional Husein Sastranegara (Bandung), dan Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang)
Ketiga, hadirnya Fitur GrabChat (layanan pesan dalam aplikasi Grab) membantu mengurangi kendala berbahasa, dengan langsung menerjemahkan pesan ke berbagai bahasa yang kerap digunakan di Asia Tenggara, antara pengguna dan mitra pengemudi.
Grab juga telah menjalin kerja sama dengan beberapa objek wisata di Indonesia seperti Candi Borobudur, Candi Prambanan, Jatim Park Group, Garuda Wisnu Kencana Bali dan Istana Maimun Medan.
Sementara, Muhammad Awaluddin, Direktur Utama PT Angkasa Pura II mengatakan bahwa kampanye ini memudahkan akses transportasi yang nyaman dengan tarif yang pasti untuk para wisatawan dari bandara Soekarni-Hatta Tangerang, Bandara Internasional Halim Perdana Kusuma Jakarta, Bandara Internasional Husein Sastranegara Bandung, dan Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News