Harga mobil bekas Honda Brio varian ini mulai Rp 100 juta per Mei 2021

Minggu, 16 Mei 2021 | 04:30 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Harga mobil bekas Honda Brio varian ini mulai Rp 100 juta per Mei 2021


HARGA MOBIL BEKAS - JAKARTA. Harga mobil bekas Honda Brio Satya makin bersahabat. Catatan pricelist di Gridoto menunjukkan harga mobil bekas Honda Brio generasi kedua hanya Rp 100 juta per Mei 2021. 

Honda Brio Satya, merupakan mobil hatchback yang pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada 2012. Brio ini dirakit di negara tetangga, Thailand. 

Tetapi akhirnya, pemerintah membuat kebijakan jika mobil LCGC harus dirakit di Indonesia. Honda Brio Satya ini merupakan varian facelift yang dirilis pada 2016.

Dengan harga mobil bekas Honda Brio Satya yang semakin murah, tentu penasaran dengan spesifikasi generasi kedua?

Baca Juga: Bersahabat, cek harga mobil bekas Suzuki Karimun Estilo periode Mei 2021

Simak harga mobil bekas Honda Brio varian Satya facelift beserta fitur dan spesifikasi berikut:

1. Sisi eksterior

Harga mobil bekas Honda Brio Satya

Honda Brio Satya sekilas mirip dengan produk Honda lainnya, Honda Mobilio.

Pada bagian depan, mobil ini dibekali grill yang dilapisi chrome dengan logo Honda. Perbedaan dari generasi sebelumnya yakni ubahan gril yang lebih besar dan menghilangkan bentuk V. 

Honda Brio Satya membawa ciri khas pada bentuk foglamp yang begitu kecil dan bulat pada varian tertinggi. Sedangkan headlamp memiliki reflector berukuran cukup besar dengan sudut tajam dan disematkan bohlam halogen.

Pada bagian bumper depan dilengkapi karet pelindung di sisi bawah bumper. Ini untuk menghindari sentuhan langsung dan benturan dengan tanah.

Di eksterior samping, Honda Brio Satya memiliki handle pintu yang berlapiskan chrome. Pada cover spion disematkan warna yang sama dengan bodi mobil. 

Selain itu, lekukan garis pada bodi samping yang memanjang dari bagian fender depan hingga ke pilar-C. Roda yang dimiliki Brio menggunakan velg alloy yang berukuran sebesar 14 inci.

Bagian belakang mobil ini memiliki pintu bagasi dengan kaca berukuran besar dan wiper. Bagasi bisa dibuka melalui tuas dari kursi pengemudi. 

Terdapat spoiler di bagian atap belakang menambah kesan sporty dengan high mount stop lamp yang satu warna dengan bodi. Pada rearlamp Honda Brio varian ini berbentuk bundar dengan paduan latar berbentuk segitiga.

Baca Juga: Harga mobil bekas Daihatsu Terios varian facelift ini mulai Rp 80 juta per Mei 2021

2. Sisi interior

Harga mobil bekas Honda Brio Satya Gen 2

Desain dashboard milik Honda Brio Satya ini hadir dengan kombinasi warna hitam dan material plastik.

Pada bagian tengah dashboard dilengkapi headunit 2 DIN untuk memutar radio dan multimedia. Kisi-kisi AC berbentuk bulat di bagian tengah terlihat serasi dengan tiga kenop pengaturan AC.

Di bagian jok, mobil ini mennggunakan model semi bucket dan headrest yang menyatu dengan badannya. Pada jok baris kedua tidak menggunakan headrest yang terpisah pula. 

Desain jok pengemudi belakang dibuat melengkung untuk membentuk ruang kaki yang lebih luas. Tentu kursi dapat dilipat untuk memberi ruang bagasi yang luas.

Sayangnya, untuk bagian ruang bagasi masih terbilang sempit atau sama dari Honda Brio Satya generasi sebelumnya.

Baca Juga: Termurah tak sampai Rp 150 juta, cek harga mobil bekas Toyota Sienta tahun muda

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru