SPESIFIKASI HP - Salah satu HP OPPO keluaran terbaru yang cocok untuk Anda saat ini adalah OPPO A3 Pro 5G. Harganya yang tak lebih dari Rp 4 juta membuat HP ini cocok untuk Anda yang mencari produk kelas menengah.
OPPO A3 Pro 5G hadir sebagai salah satu produk terbaru di tahun 2024. Di Australia seri ini memiliki nama berbeda, yaitu OPPO A80.
Dari situ bisa diketahui bahwa OPPO A3 Pro 5G merupakan versi upgrade dari OPPO A79 5G yang sangat populer satu tahun terakhir.
Penasaran dengan performanya? Mari simak ulasan spesifikasi dan harga OPPO A3 Pro 5G berikut ini.
Baca Juga: Pilih OPPO A38 atau OPPO A58? Intip Perbandingannya Sebelum Membeli
Spesifikasi dan Harga HP OPPO A3 Pro 5G
HP ini menggunakan chipset Mediatek Dimensity 6300 terbaru yang disediakan untuk HP kelas menengah. Kinerjanya disempurnakan RAM 8GB dan memori internal 256GB.
Kombinasi chipset dan RAM besar itu akan memanjakan seluruh kebutuhan gaming Anda.
Lanjut ke bagian layar. OPPO A3 Pro 5G menggunakan layar jenis IPS berukuran 6,67 inci yang sudah bisa menampilkan resolusi 720 x 1604 pixel (HD+) dan refresh rate maksimum 120Hz.
Tersedia juga proteksi dari Panda Glass yang membuatnya memiliki kekuatan kelas militer.
Di sektor kamera, ada dua kamera utama yang tersedia. Masing-masing dengan resolusi 50MP (wide) dan 2MP (depth). Kamera belakangnya ini sudah mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080p@30/60fps.
Baca Juga: OPPO Reno12 5G vs OPPO Reno11 5G: Mana yang Lebih Baik Tahun 2024?
Untuk kebutuhan selfie, HP OPPO keluaran terbaru ini menggunakan kamera 8MP (wide) yang sudah mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080p@30fps.
Baterai berkapasitas 5.100 mAh juga siap menemani seluruh kegiatan Anda. Tersedia juga dukungan fast charging 45W yang diklaim mampu mengisi 50% daya dalam waktu 30 menit.
Dengan seluruh keunggulan di atas, harga HP OPPO A3 Pro 5G adalah Rp 3.999.000. HP ini sudah mulai dijual sejak 5 Juli 2024 lalu.
Selanjutnya: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Rabu (4/9/2024) Antam Naik Tipis
Menarik Dibaca: Simak 6 Saham yang Jadi Rekomendasi Beli dari BNI Sekuritas Hari Ini (4/9)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News