JALAN TOL - Silakan catat tarif tol untuk rute Jakarta-Jogja selama musim mudik Lebaran 2025 nanti.
Perjalanan dari Jakarta menuju Jogja saat ini sudah semakin mudah berkat kehadiran jalur tol baru di beberapa titik.
Berdasarkan perhitungan Google Maps, jarak tempuh Jakarta-Jogja melalui tol adalah 577 km. Dalam kondisi lancar, jarak itu ditaksir bisa ditempuh dalam waktu 7 jam 11 menit.
Jika melihat jarak dan waktu tempuhnya, tarif tol Jakarta-Jogja sebenarnya cukup terjangkau.
Baca Juga: 8 Tips Membawa Bayi Saat Mudik dengan Mobil
Tarif Tol Jakarta-Jogja
Untuk Anda yang berencana mudik dengan rute Jakarta-Jogja via tol, Anda perlu menyiapkan saldo e-toll minimal sebanyak Rp 575.500.
Jumlah itu adalah akumulasi tarif dari ruas Tol Jakarta-Cikampek hingga ruas Tol Solo-Jogja dengan kendaraan Golongan 1.
Mengacu akun resmi Instagram Jasa Marga di @official.jasamarga, berikut adalah rincian tarif di setiap ruas yang dilalui:
Baca Juga: 9 Tips Menghemat Baterai Mobil Listrik Saat Mudik Lebaran
- Jakarta-Cikampek: Rp 27.000
- Cikopo-Palimanan: Rp 132.000
- Kanci-Pejagan: Rp 31.500
- Pejagan-Pemalang: Rp 66.000
- Pemalang-Batang: Rp 53.000
- Batang-Semarang (Kalikangkung): Rp 111.500
- Semarang ABC: Rp 5.500
- Semarang-Solo: Rp 92.000
- Solo-Jogja: Rp 42.500.
Perlu diingat, kendaraan yang termasuk dalam Golongan 1 di jalan tol antara lain, sedan, jip, pick-up, truck kecil, dan bus.
Tonton: 33,69 Juta Orang Diprediksi Mudik dengan Kendaraan Pribadi pada Lebaran 2025
Selanjutnya: 156.000 Debitur Berhasil Dapat KUR 2025, Cek Syarat & Cara Pengajuan KUR BRI
Menarik Dibaca: Jadwal Imsakiyah di Kota Bandung dan Tasikmalaya Hari Minggu 30 Maret 2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News