Inilah 5 Cara Restart Laptop Windows melalui Shortcut dan Menu Keyboard

Rabu, 22 Februari 2023 | 09:30 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Inilah 5 Cara Restart Laptop Windows melalui Shortcut dan Menu Keyboard


TIPS & TRIK - JAKARTA. Cara restart laptop Windows lewat keyboard melalui fitur Shortcut dan Menu. Pengguna Laptop Windows perlu mengetahui beberapa fitur tersembunyi berikut.

Laptop menjadi salah satu perangkat keras yang berfungsi untuk sarana bekerja, belajar, hingga hiburan.

Setiap laptop memiliki usia hingga batasan kinerja yang bergantung pada performa dari kombinasi software dan hardware.

Beberapa kondisi mengakibatkan laptop hang memungkinkan fitur menjadi lambat.

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Lupa Password Laptop Windows 10 dengan Mudah

Cara restart laptop

Tentu, salah satu mengatasi kondisi tersebut bisa dilakukan dengan cara restart laptop Windows lewat keyboard.

Fitur untuk restart laptop Windows dapat diartikan untuk memulai ulang (reboot) laptop yang sedang berjalan.

Dalam proses ini, semua program dan aplikasi yang sedang berjalan dihentikan, dan sistem operasi dimuat kembali untuk memulai kembali dengan kondisi awal.

Tujuan dari restart laptop Windows adalah untuk memperbaiki masalah teknis atau mengembalikan performa laptop yang lambat atau terkunci.

Baca Juga: Ini 3 Cara Melihat dan Menghapus Riwayat Tontonan YouTube

Prosedur untuk melakukan restart laptop Windows bervariasi tergantung pada sistem operasi yang digunakan.

Manfaat dari restart laptop dan PC Windows

Adapun manfaat bagi perawatan laptop cukup positif bagi hardware.

  • Sistem akan diatur ulang tanpa kehilangan data di laptop.
  • Mengaktifkan kembali komponen hardware dan software.
  • Menghentikan aplikasi berat yang hambat kinerja laptop.
  • Mengatasi internet atau WiFi laptop yang bermasalah.

Setelah mengetahui manfaat dari restart laptop, tentu pengguna sudah mengetahui dasar melalui menu Start.

Nah, di bawah ini merupakan rangkaian cara restart laptop dengan keyboard.

Berikut ini beberapa cara restart laptop Windows dengan keyboard yang dapat diterapkan.

 

Cara restart laptop Windows lewat keyboard

1. Restart laptop via keyboard dengan kombinasi

Kombinasi tombol Alt + F4 secara bersamaan bisa digunakan untuk restart dan hanya berlaku untuk Windows 7 ke atas.

  • Pastikan Laptop Menyala.
  • Klik Alt + F4 secara bersamaan.
  • Opsi pada menu Power.
  • Pilih Restart.
  • Tekan Enter.
  • Laptop akan terestart.
  • Tunggu proses restart laptop.
  • Laptop menyala kembali.

2. Restart laptop Windows via keyboard dengan 3 Kombinasi

Nah, langkah lain adalah cara restart laptop Windows lewat keyboard bagi pengguna Windows XP ke atas.

  • Pastikan Laptop masih menyala.
  • Klik Ctrl + Alt + Del di laptop secara bersamaan.
  • Muncul menu Biru.
  • Klik Task Manager.
  • Klik Restart pada menu Power.
  • Restart laptop akan berjalan.
  • Tunggu hingga restart laptop selesai.

3. Restart laptop Windows via keyboard dengan Alt

Selanjutnya, ada cara restart laptop lewat keyboard untuk pengguna pada Windows 7:

  • Pastikan Laptop masih menyala.
  • Tekan Alt + F4.
  • Klik R.
  • Tekan Enter.
  • Ikuti petunjuk yang muncul di layar.
  • Pilih opsi Restart.
  • Tunggu hingga restart laptop selesai.

4. Restart laptop Windows via keyboard dengan Alt

Simak tahapan dan cara restart laptop lewat keyboard untuk pengguna Windows XP.

  • Pastikan Laptop masih menyala.
  • Tekan Alt + F4 + R pada keyboard laptop.
  • Ikuti petunjuk yang muncul di layar laptop.
  • Pilih Restart.
  • Tunggu hingga restart laptop selesai.

5. Restart Laptop Windows via keyboard lewat Shutdown

Nah, penggguna bisa ikuti cara restart laptop lewat keyboard dengan kombinasi tombol logo Windows dan X:

  • Pastikan Laptop masih menyala.
  • Klik logo Windows + X di laptop.
  • Pilih Shutdown or Sign Out.
  • Klik Restart.
  • Tunggu hingga restart laptop selesai.

Cermati beberapa tahapan dan cara restart laptop lewat keyboard dengan benar.

Pengguna disarankan menghindari melakukan hard reset menggunakan tombol fisik power di laptop.

Melalui beberapa tahapan dan cara restart laptop Windows melalui keyboard dapat disesuaikan dengan versi Windows.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru