Inilah 7 kedai bakso terenak di Jakarta, harga mulai Rp 15.000 per porsi

Sabtu, 20 Juni 2020 | 09:57 WIB Sumber: Kompas.com
Inilah 7 kedai bakso terenak di Jakarta, harga mulai Rp 15.000 per porsi


KEDAI BAKSO - Jakarta. Weekend saat yang tepat untuk wisata kuliner. Salah satunya, makan bakso. Untuk warga DKI dan sekitarnya, ada tujuh tempat makan bakso terenak di Jakarta. Ini bisa menjadi pilihan makan bakso akhir pekan ini.

Tujuh tempat makan bakso terkenak di Jakarta ini sudah terkenal. Jangan sampai kamu tidak mencicipinya. Apalagi, jika kamu penggemar makanan berbahan daging giling tersebut, harus menyempatkan untuk kuliner ke salah satu tempat tersebut.

Jangan khawatir dengan isi dompetmu. Karena harga bakso ternak di Jakarta ini ini tidak mahal. Bahkan, ada yang menjual dengan harga Rp 15.000 per porsi.

Berikut 7 warung makan atau restoran bakso terenak di Jakarta:

1. Bakso Beranak Pak Gayeng

Beragam bakso bisa ditemukan di gerai Pak Gayeng. Seperti bakso urat cabai, bakso keju, bakso telur, dan tentunya bakso beranak. Isian dari bakso tersebut yakni telur puyuh, keju, hingga cabai rawit. Dalam varian bakso beranak, kamu akan menemukan bakso berukuran lebih kecil di dalamnya dengan total delapan bakso.

Harga satu porsi bakso beranak dijual Rp 15.000 lengkap dengan sayur dan mi. Perlu diketahui, bakso ini dijual menggunakan gerobak di sisi taman. Tepatnya di Jalan Tulang Bawang 4 Cideng, Gambir, Jakarta Pusat.

Ciri khas favorit pelanggan Bakso Beranak pak Gayeng ialah memiliki aneka rasa. Saat Gayeng membelahnya, terlihat delapan bakso kecil beraneka rasa didalamnya, Jumat (14/7/2017).

2. Bakso Solo Samrat

Restoran bakso ini punya banyak cabang, seperti di kawasan Karet, Tanjung Duren, Mangga Besar, atau Kembangan. Bakso Solo Samrat terkenal dengan kuah kaldu yang mantap dan bakso yang "daging banget". Oleh karena itu harganya juga relatif lebih tinggi dibanding bakso lain.

Bakso tenis rusuk,bakso berukuran besar dengan iga sapi harganya mencapai lebih dari Rp 60.000. Namun banyak pencinta bakso yang rela mengeluarkan kocek lebih untuk bersantap bakso di sini.

Editor: Adi Wikanto

Terbaru