Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini, Selasa (30/4): Bhayangkara FC vs Persis Solo, Live Vidio

Selasa, 30 April 2024 | 05:30 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini, Selasa (30/4): Bhayangkara FC vs Persis Solo, Live Vidio

ILUSTRASI. Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini, Selasa (30/4): Bhayangkara FC vs Persis Solo


BHAYANGKARA FC VS PERSIS - BRI LIGA 1. Bhayangkara FC akan menjamu Persis Solo dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini, Selasa (30/4). Pertemuan ini sekaligus laga terakhir bagi kedua tim di BRI Liga 1 musim ini.

Pekan ke-34 alias pekan terakhir telah tiba. Bhayangkara FC telah dipastikan turun kasta, sementara Persis Solo harus puas mengakhiri musim di papan tengah.

Bhayangkara FC mengakhiri musim ini dengan finish di peringkat ke-17 dalam klasemen BRI Liga 1. Poin yang berhasil dikumpulkan hanya 26, hasil dari 5 kali menang, 11 kali seri, dan 17 kali kalah.

Lima laga terakhirnya cukup mengejutkan, karena tim ini mampu meraih 2 kemenangan, 1 hasil seri, dan 2 kali kalah.

Dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini, Bhayangkara mungkin masih mengincar kemenangan dari Persis.

Baca Juga: Menang 0-2 dari Indonesia, Uzbekistan Maju Ke Final Piala AFC U23

Persis sendiri akhirnya bisa naik ke papan tengah setelah sempat kesulitan di papan bawah pada pertengahan musim. Saat ini mereka ada di peringkat ke-8 dengan 47 poin.

Sejauh ini mereka telah meraih 13 kali menang, 8 kali seri, dan 12 kali kalah. Catatan lima laga terakhirnya cukup menarik, yaitu 3 kali menang dan 2 kali kalah.

Menutup musim dengan kemenangan di kandang lawan sepertinya bisa jadi hasil yang menarik bagi Persis hari ini.

Berikut adalah detail jadwal pertandingan keduanya:

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini, Selasa (30/4): Persita Tangerang vs Bali United FC

Bhayangkara FC vs Persis Solo

  • Selasa, 30 April 2024
  • Pukul 15:00 WIB
  • STIK Jakarta
  • Live Vidio.

Jadwal BRI Liga 1 hari ini masih menyajikan enam laga lain. Berikut adalah detailnya:

Pukul 15:00 WIB

  1. Persita Tangerang vs Bali United (Live Vidio)
  2. Madura United vs Arema FC (Live Vidio)
  3. Dewa United vs Borneo FC (Live Vidio)
  4. Persija Jakarta vs PSIS Semarang (Live Indosiar)
  5. PSS Sleman vs Persib Bandung (Live Vidio)
  6. PSM Makassar vs RANS Nusantara FC (Live Vidio).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru