Jadwal M5 Knockout Stage Day 2 (10 Desember 2023), Cek Hasil Pertandingan & Bracket

Minggu, 10 Desember 2023 | 10:25 WIB   Penulis: Arif Budianto
Jadwal M5 Knockout Stage Day 2 (10 Desember 2023), Cek Hasil Pertandingan & Bracket

ILUSTRASI. Jadwal M5 Knockout Stage Day 2 (10 Desember 2023), Cek Hasil Pertandingan & Bracket


TURNAMEN MOBILE LEGENDS - Jadwal M5 Knockout Stage Day 2 atau hari ke-2 (10 Desember 2023). Cek juga hasil pertandingan Knockout Stage hari sebelumnya dan update bracket terkini.

Pertandingan Mobile Legends M5 World Championship 2023 babak Knockout Stage pecah banget! Apakah jadwal M5 Knockout Stage Day 2 atau hari ke-2 ini bakal lebih seru?

Sebelum membahas lebih lanjut tentang pertandingan jadwal M5 Knockout Stage hari ini, mari kita membahas bagaimana pertandingan sebelumnya.

M5 Knockout Stage Day 1 dibuka oleh laga antara Fire Flux (Turki) dan DeusVult (EECA). Pertandingan  yang mengusung format Best of 5 ini ternyata bisa diselesaikan dengan cepat oleh DeusVult yang berhasil mengalahkan pemimpin grup A, yaitu Fire Flux (Turki).

Di sisi lain, pertandingan yang begitu diantisipasi oleh para pecinta esports Mobile Legends Tanah Air, yaitu laga antara Onic (Indonesia) dan Blacklist International (Filipina) menambah keseruan babak Knockout Stage ini.

Meskipun Blacklist International sempat memimpin pada match pertama, Onic justru mengembalikan keadaan dengan mengamankan dua poin kemenangan sekaligus.

Tinggal satu poin lagi menuju kemenangan untuk mengamankan slot upper bracket semi final. Namun demikian, Blacklist International tidak memberikan satu poin kemenangan itu dengan mudah.

Kejar-kejaran poin, Blacklist International juga punya ambisi yang sama untuk memenangkan pertandingan tersebut. Kabar baiknya, perebutan poin terakhir berhasil dimenangkan oleh Onic yang sekaligus membuat mereka lolos ke babak selanjutnya.

Apakah pertandingan M5 Knockout Stage hari ini bakal lebih seru? Di hari ke-2, satu lagi tim perwakilan Indonesia yang masih bertahan di ajang M5 World Chmpionship Knockout Stage akan bertanding.

Tengok selengkapnya jadwal M5 Knockout Stage Day 2 atau hari ke-2 pada tanggal 10 Desember 2023 selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Jadwal M5 Knockout Stage Day 1 (9 Desember 2023), Onic vs Blacklist International

Jadwal M5 Knockout Stage Day 2 (10 Desember 2023):

  • AP. Bren (Filipina) vs. See You Soon (Kamboja) - 13:00 WIB (BO5)
  • Geek Fam (Indonesia) vs. Burmese Ghouls (Myanmar) - 17:00 WIB (BO5)

Masih dengan format yang sama, M5 Knockout Stage Day 2 menggunakan Best of 5 (BO5) di mana tim yang memperoleh tiga poin kemenangan akan lolos babak berikutnya.

Sedangkan yang kalah akan turun ke lower bracket.

Agar tidak terlewat nonton pertandingan M5 World Championship, cek link live streaming resmi Bahasa Indonesia berikut ini.

Link Live Streaming M5 World Championship 2023 Bahasa Indonesia:

  • Fanspage MPL Indonesia: https://www.facebook.com/mpl.id.official
  • Fanspage MLBB Indonesia: https://www.facebook.com/MobileLegendsGameIndonesia?locale=id_ID
  • YouTube MLBB Esports: https://www.youtube.com/@MLBBeSports/featured
  • YouTube Mobile Legends: Bang Bang Indonesia: https://www.youtube.com/@MobileLegends_Indonesia/featured
  • YouTube MPL Indonesia: https://www.youtube.com/@MPLIndonesia
  • TikTok MPL Indonesia: https://www.tiktok.com/@mpl.id.official
  • Vidio MPL Indonesia: https://www.vidio.com/@mlbbesports

Bagi Anda yang mungkin terlewat atau tidak sempat mengikuti pertandingan M5 Knockout Stage hari sebelumnya, cek hasil pertandingan dan bracket terbaru di bawah ini.

Baca Juga: Kode Redeem ML (Mobile Legends) Desember 2023, Klaimnya Lewat Web Code Exchange

Hasil Pertandingan M5 Knockout Stage Day 1 (9 Desember 2023):

Bracket M5 Knockout Stage Day 1 (9 Desember 2023)

  • Fire Flux (Turki) vs. DeusVult (EECA) | 1-3
  • Onic (Indonesia) vs. Blacklist International (Filipina) | 3-2

Siap-siap dukung tim perwakilan Indonesia di hari ke-2 M5 Knockout Stage di mana Geek Fam akan bertanding melawan Burmese Ghouls dari Myanmar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru