TURNAMEN MOBILE LEGENDS - Jadwal MSC 2025 X EWC babak Group Stage hari ke-3 (25/7/205), ada laga panas Onic (Indonesia) vs Team Liquid PH (Filipina).
Simak selengkapnya detail jadwal pertandingan MSC 2025 X EWC, bracket pertandingan, dan link live streaming resmi Bahasa Indonesia.
Menurut situs Liquipedia.net, MLBB Mid Season Cup, disingkat MSC merupakan kejuaraan Mobile Legends internasional yang menggantikan MLBB Southeast Asia Cup.
MSC menjadi turnamen internasional terbesar kedua yang diselenggarakan di tengah musim. MSC juga menjadi bagian dari perhelatan esports akbar Esports World Cup yang tahun ini kembali diselenggarakan.
Turnamen Mobile Legends MSC 2025 X EWC babak Group Stage akan memasuki hari ke-3 pada sore ini.
Sejauh ini Onic dan RRQ Hoshi yang menjadi tim perwakilan Indonesia mendapatkan hasil yang mengesankan.
Di grup A, Onic memenangkan pertandingan perdananya atas CFU Gaming (Kamboja) meskipun sempat tertinggal di game pertama.
Sementara itu, RRQ Hoshi meraih kemenangan mulus atas A77 (Amerika Serikat) tanpa adanya kekalahan sekali pun.
Di hari ke-3 MSC 2025 X EWC menjadi penentuan siapa yang akan lolos ke Knockout Stage atau mengakhiri perjalanannya di turnamen MLBB bergengsi ini.
Baca Juga: Kode Redeem ML (Mobile Legends) 25 Juli 2025, Reward Diamond Gratis Klaim Terbatas!
Laga Panas Onic vs Team Liquid PH
Jadwal MSC 2025 X EWC babak Group Stage hari ke-3 akan menampilkan laga panas yang mempertemukan Onic (Indonesia) dan Team Liquid PH (Filipina).
Keduanya bisa dikatakan tim terkuat karena masing-masing merupakan juara MPL dari region yang berbeda.
Filipina merupakan region kuat di mana tim MLBB yang berasal dari region tersebut kerap kali menjuarai turnamen internasional.
Jangan sampai terlewat untuk mengikuti turnamen Mobile Legends MSC 2025 X EWC. Dikutip dari sumber yang sama Liquipedia.net, inilah jadwal lengkap untuk hari ke-3 serta link live streaming resmi mendukung Bahasa Indonesia.
Baca Juga: Hasil MSC 2025 X EWC 2025 Group Stage Hari ke-2, Kemenangan Mulus RRQ Hoshi
Jadwal MSC 2025 X EWC Group Stage Hari ke-3 (Jumat, 25 Juli 2025):
- SRG.OG (Malaysia) vs Mythic Seal (Myanmar) - 16.00 WIB (BO3)
- Team Liquid PH (Filipina) vs Onic (Indonesia) - 18.00 WIB (BO3)
- Ultra Legends (Mesir) vs CFU Gaming (Kamboja) - 20.00 WIB (BO3)
- Virtus.pro (EECA) vs SCCP (Brasil) - 22.00 WIB (BO3)
Format pertandingan babak Group Stage MSC 2025 menggunakan Best of 3 (BO3).
Empat tim teratas di masing-masing grup akan lolos ke babak Knockout Stage. Sebaliknya, empat tim yang tersisa akan tereliminasi dari turnamen MLBB tingkat dunia MSC 2025 X EWC.
Meskipun turnamen MSC 2025 Mobile Legends digelar di Riyadh, Arab Saudi, bukan berarti penggemar esports MLBB di Indonesia tidak bisa mengikuti perkembangan pertandingan yang ada.
Pertandingan MSC 2025 Mobile Legends akan disiarkan secara langsung yang daftar link live streaming resmi Bahasa Indonesia dapat Anda simak di bawah ini.
Baca Juga: Kode Redeem Dragon Nest M: Classic Juli 2025 Terbaru lengkap Panduan Cara Klaim
Link Live Streaming MSC 2025 Mobile Legends Bahasa Indonesia:
YouTube:
- https://www.youtube.com/@MPLIndonesia/live (MPL Indonesia)
- https://www.youtube.com/@MobileLegends_Indonesia/live (Mobile Legends: Bang Bang Indonesia)
- https://www.youtube.com/@mdlindonesia6344/live (MDL Indonesia)
Facebook:
- https://facebook.com/mpl.id.official/live (MPL Indonesia)
- https://facebook.com/MobileLegendsGameIndonesia/live (Mobile Legends: Bang Bang Indonesia)
- https://facebook.com/61561606059692/live (MDL Indonesia)
TikTok:
- https://www.tiktok.com/@mpl.id.official/live (MPL Indonesia)
- https://www.tiktok.com/@mobilelegends_id/live (Mobile Legends: Bang Bang Indonesia)
- https://www.tiktok.com/@mdl.id.official/live (MDL Indonesia)
Cara nonton live streaming MSC 2025 Mobile Legends yang mendukung Bahasa Indonesia cukup mudah. Anda dapat mengunjungi salah satu link di atas, misalnya YouTube, Facebook atau TikTok.
Ayo beri dukungan untuk Onic yang akan bertanding hari ini melawan Team Liquid PH. Tinggal selangkah lagi Onic lolos ke Knockout Stage.
Tonton: Setelah Menjebol 7.500 dan Jelang Libur Akhir Pekan, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini
Selanjutnya: Ada Poin Transfer Data Pribadi dalam Kesepakatan Tarif RI-AS, Waspadai Risikonya
Menarik Dibaca: Yuk, Cek Rekomendasi Saham ADRO, JSMR, dan RATU untuk Hari Ini (25/7)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News