Jay Idzes Gabung Juventus? Cek Nilai Pasar dan Profil Bek Timnas Indonesia

Senin, 03 Februari 2025 | 23:48 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
Jay Idzes Gabung Juventus? Cek Nilai Pasar dan Profil Bek Timnas Indonesia

ILUSTRASI. Soccer Football - Serie A - Juventus v Venezia - Allianz Stadium, Turin, Italy - December 14, 2024 Juventus' Dusan Vlahovic in action with Venezia's Jay Idzes REUTERS/Massimo Pinca


SERIE A - Bek tengah timnas Indonesia, Jay Idzes tengah dirumorkan dilirik oleh Juventus. Rumor tersebut membuat pencinta sepak bola Indonesia dan fans Juventus bergeliat.

Mulanya Juventus tertarik terhadap Jay Idzes usai tampil apik menjadi benteng pertahanan Venezia dan melengkapi lini belakang klub besar Italia tersebut.

Meski demikian, Venezia klub yang dibela Jay Idzes di Liga Italia Serie 2024-2025 tampil kurang memuaskan dengan berada di peringkat 19 klasemen sementara dan hanya meraih 16 poin dari 23 pertandingan.

Baca Juga: Daftar Pemain Voli Putri Terbaik di Dunia 2025, Megawati Hangestri Peringkat Pertama

Namun, secara statistik individu Jay Idzes menjadi salah satu pemain belakang yang tampil baik di Liga Italia Serie musim ini. Terbukti ia telah bermain sebanyak 21 pertandingan, mencetak 1 gol dengan total menit bermain sebanyak 1.868 menit.

Melansir dari laman Transfermarkt, nilai pasar Jay Idzes mencapai Rp 52,14 miliar.

Penampilan apik Jay Idzes di musim ini juga membuat Venezia mempercayai bek timnas Indonesia tersebut menjadi kapten tim.

Rumornya Jay Idzes akan bergabung ke Juventus pada jendela transfer musim panas mendatang. Hal tersebut dikarenakan Juventus gagal mendatang Kevin Danso dari Lens.

Baca Juga: Update Jadwal KRL Jabodetabek Lengkap Hari Ini Senin (3/2/2025)

Profil Jay Idzes

Jay Idzes merupakan pria kelahiran Mierlo, Belanda 2 Juni 2000 yang kini berusia 24 tahun. Pesepakbola yang kini membela Venezia tersebut memulai karirnya di Belanda yakni di PSV Junior pada tahun 2009 hingga 2014.

Sebelum menjadi warga Indonesia dan membela timnas Indonesia, Jay Idzes juga sempat memperkuat timnas Belanda kategori usia.

Pesepakbola yang akrab disapa Bang Jay oleh pecinta sepak bola Indonesia tersebut tampil impresif bersama timnas Indonesia. Total Jay Idzes telah tampil sebanyak 9 pertandingan dan berhasil mencetak 1 gol. 

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini Senin (3/2/2025) Turun Rp 3.000

Selain di timnas, Jay Idzes juga tampil apik di liga dan pernah membela klub-klub besar eropa. Berikut daftar klub yang pernah dibela oleh Jay Idzes:

- Eindhoven (2018-2020): 57 pertandingan, 0 gol
- Go Ahead Eagles (2020-2023): 93 pertandingan, 3 gol
- Venezia (2023- sekarang): 52 pertandingan, 5 gol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan
Survei KG Media
Terbaru