LIGA 1 2022/2023 - Klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 menjadi semakin panas dengan persaingan antar klub. Memasuki pekan ke-11 akan ada salah satu pertandingan super besar dan klasik antara Persib Bandung vs Persija Jakarta.
Selain itu ada beberapa pertandingan seru lainnya yaitu Arema FC vs Persebaya Surabaya, PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, hingga Borneo FC vs Madura United.
Saat ini klasemen sementara masih dipimpin oleh Madura United dengan mengantongi 23 poin. Musim ini Madura United tampil sangat impresif.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2022/2023: Pekan 11 Dimulai Laga Persis Solo vs PSM Makassar
Hal tersebut nampak dari sepuluh pertandingan yang telah dijalani, Madura United berhasil meraih tujuh kali kemenangan, dua laga seri dan satu kali mengalami kekalahan.
Meski Madura United memimpin klasemen sementara BRI Liga 1, Madura United ditempel ketat oleh beberapa tim. Persaingan di papan atas khususnya sepuluh besar pun semakin ketat dan mempunyai selisih poin yang terbilang dekat.
Terlebih memasuki pekan ke-11 BRI Liga 1 2022/2023 akan ada pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta. Pekan 11 BRI Liga 1 2022/2023 akan mulai digelar setelah jeda internasiona FIFA Matchday.
Di pertandingan sebelumnya, Persija Jakarta juga harus rela berbagai poin dengan pemucak klasemen, Madura United usai ditahan imbang di Stadion Patriot.
Baca Juga: Simak Jadwal Liga Inggris 2022/2023 Antara Liverpool vs Brighton di Pekan 9
Hasil imbang 0-0 tersebut membuat Persija Jakarta tidak berhasil menyalip Madura United di puncak Klasemen BRI Liga 1 2022/2023.
Selain itu, di pekan ke-11 BRI Liga 1 2022/2023 nanti Persija Jakarta juga nampaknya akan bertemu rivalnya, Persib Bandung yang sedang dalam performa meningkat usai datangnya Luis Milla.
Persib Bandung, berhasil meraih tiga kemenangan beruntung sejak kedatangan Luis Milla. Hal tersebut tentunya menjadi bekal yang baik menjelang laga klasik kontra Persija Jakarta.
Selain itu, melihat komposisi pemain dan pelatih sekalipun Persib Bandung dan Persija Jakarta terbilang sangat mumpuni musim ini. Oleh sebab itu laga Persib Bandung vs Persija Jakarta di pekan ke-11 BRI Liga 1 2022/2023 patut untuk disaksikan para pencinta sepak bola Indonesia.
Pertandingan antara Persib Bandung vs Persija Jakarta di pekan ke-11 BRI Liga 1 tersebut akan digelar pada hari Minggu (2/10/2022) pukul 20.00 WIB dan disiarkan langsung di Indosiar serta live streaming di Vidio.
Saat ini Persib Bandung berada di posisi ke 8 klasemen dengan mengantongi 16 poin. Sedangkan Persija Jakarta ada di peringkat 4 klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan mengantongi 21 poin.
Baca Juga: Efektif! 6 Cara Menurunkan Berat Badan yang Mudah Untuk Dilakukan
Melansir dari laman Instagram resmi BRI Liga 1, berikut klasemen BRI Liga 1 per 19 September 2022:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News