Jenius mendukung peluncuran film Ali & Ratu Ratu Queens

Selasa, 29 Juni 2021 | 17:20 WIB   Reporter: Noverius Laoli
Jenius mendukung peluncuran film Ali & Ratu Ratu Queens

ILUSTRASI. Jenius, solusi life finance untuk masyarakat melek digital (digital savvy)


Ratu-ratu Queens yang membantu Ali untuk menemukan ibunya juga memiliki karakter dan kisah unik. Party (Nirina Zubir) adalah seorang cleaning service yang overprotective, Biyah (Asri Welas) seorang paparazzo, Ance (Tika Panggabean) seorang ibu tunggal yang tegas, serta Chinta (Happy Salma) seorang tukang pijat dan penulis yang juga sedang mencari arti cinta. 

Perjalanan Ali semakin seru ketika dirinya diajak menjelajah New York bersama Eva (Aurora Ribero) untuk melihat seluk-beluk megapolitan ini. Pertemuan Ali dengan ratu-ratu Queens membuat ia menyadari ada banyak cara untuk menemukan arti keluarga. 

Baca Juga: Jenius Tech Hub pertama resmi hadir di Bandung

Ia mengatakan, Kampanye ini diharapkan bisa memberikan banyak sekali sudut pandang di mana Jenius dapat hadir dalam setiap aspek kehidupan tak terbatas ruang dan waktu, karena Jenius dapat digunakan kapan dan di mana saja. 

Film ini, lanjutnya, juga merupakan salah satu cara Jenius untuk membagikan cerita-cerita inspiratif masyarakat digital savvy tentang bagaimana cara mereka beradaptasi dan menemukan cara tersendiri di berbagai situasi. 

"Semoga kolaborasi ini dapat menghadirkan rasa hangat bersama teman dan keluarga, serta memberi semangat dalam menemukan cara menggapai impian. Untuk itu, saksikan Ali & Ratu Ratu Queens yang sudah tayang di Netflix, dan ceritakan pengalamanmu di media sosial Jenius @jeniusconnect,” tutup Waasi. 

Selanjutnya: Ekspansi, BTPN luncurkan Jenius di Bandung

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli

Terbaru