Kangen jajanan dan pernak-pernik Betawi saat corona? Beli di E-Commerce Saja

Senin, 22 Juni 2020 | 21:26 WIB   Reporter: Ahmad Febrian
Kangen jajanan dan pernak-pernik Betawi saat corona? Beli di E-Commerce Saja

ILUSTRASI. Produksi Bir Pletok Mpok Yanti memanaskan segel minuman tradisional Betawi 'Bir Pletok' produksinya dengan mengunakan panas dari lampu minyak di Setu babakan, Jagakarsa, Jakarta.


Saat pandemi  pesanan pembuatan ondel-ondel mengalami penurunan drastis mencapai 70%n. Hal ini terjadi karena banyak kegiatan dari sejumlah instansi pemerintah dan acara kebudayaan Betawi ditiadakan  “Sebagai pelaku usaha, kita harus bisa melihat produk apa yang dibutuhkan konsumen. Saya juga berencana memproduksi masker kain dengan motif khas Betawi untuk membantu masyarakat di tengah new normal,” ujar Ardi.

Kangen kuliner Betawi? Tenang, bisa beli di kanal online juga. Ada Deni Ardini yang mendirikan usaha oleh-oleh khas Betawi Mpok Nini di awal Ramadan tahun  2011.  “Saya mendirikan Mpok Nini ini karena melihat sangat jarang ditemukan tempat jualan oleh-oleh khas Betawi di Jakarta,”ungkap Deni.

Nama Mpok Nini terinspirasi dari nama panggilan sang ibu, Rohani, yang dikenal sebagai pembuat kue kering andal di lingkungan sekitarnya. Berawal dengan modal Rp 300.000, kini Mpok Nini telah berhasil memproduksi berbagai macam makanan dan minuman khas Betawi.  Mulai dari kue kembang goyang, biji ketapang, dodol Betawi, kue akar kelapa hingga bir pletok. 

Dengan memanfaatkan platform digital seperti Tokopedia, Deni mampu menjual sekitar 500-700 paket oleh-oleh khas Betawi per bula.  Lebih dari 50% penjualan Mpok Nini berasal dari Tokopedia. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian

Terbaru