Kapan Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024? Catat Jadwal dan Passing Gradenya

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:04 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Kapan Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024? Catat Jadwal dan Passing Gradenya

ILUSTRASI. Kapan Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024? Catat Jadwal dan Passing Gradenya.


PERGURUAN TINGGI -  Pendaftaran sekolah kedinasan sudah berakhir paruh kedua bulan Juni 2024. 

Peserta yang dinyatakan lolos administrasi, bisa mulai mempersiapkan diri menghadapi Seleksi Kompetensi Dasar atau SKD. 

Pada tahap ini, peserta akan mengikuti tes berupa tes CAT yang terdiri dari tiga kelompok ujian. 

Kelompok ujian tersebut adalah Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). 

Baca Juga: Syarat Daftar Politeknik Pekerjaan Umum 2024 dan Biaya Pendaftarannya

Masing-masing kelompok tes tersebut memiliki jumlah soal dengan nilai ambang batas atau passing grade yang berbeda. 

Berikut ini detail passing grade SKD Sekolah Kedinasan yang dirangkum dari situs resmi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Passing grade dan jadwal SKD Sekolah Kedinasan 2024

Peserta tes SKD akan mendapatkan waktu pengerjaan tes total selama 100 menit. Total jumlah soal SKD yang tersedia adalah 110 soal dengan perincian: 

  • TKP 45 soal
  • TIU 35 soal
  • TWK 30 soal

TIU dan TWK memiliki bobot jawaban yang sama yakni jawaban benar bernilai 5 dan jawaban salah/tidak menjawab diberi nilai 0. 

Untuk TKP, nilai yang diberikan yakni paling tinggi 4, paling rendah 1, dan tidak menjawab 0. 

Selain bobot nilai, nilai ambang batas atau passing grade serta nilai tertinggi masing-masing tes juga berbeda, yakni: 

  • TKP: Passing grade 156, nilai tertinggi 225
  • TIU: Passing grade 80, nilai tertinggi 175
  • TWK: Passing grade 65, nilai tertinggi 150

Baca Juga: Persyaratan Daftar SIMAK UI 2024 & Biaya Pendaftarannya, Bisa Pilih Hingga 6 Jurusan

Bagi peserta dari daerah yang mendapatkan afirmasi, ketentuan nilai di atas tidak berlaku atau dikecualikan. 

Penetapan passing grade khusus peserta daerah affirmasi adalah: 

  • Nilai komulatif SKD paling rendah 281
  • Nilai TIU paling rendah 55

Tes SKD Sekolah Kedinasan akan dimulai pada paruh kedua bulan Juli tepatnya pada tanggal 18 Juli - 6 Agustus 2024. Jadwal ujian bisa Anda cek di akun Dikdin masing-masing peserta. 

Catat jadwal ujian dan waktu pelaksanaannya agar Anda tidak keliru saat hari H pelaksanaan SKD. 

Jangan lupa siapkan dokumen yang wajib dibawa seperti kartu ujian dan KTP saat mengikuti tes SKD Sekolah Kedinasan. 

Selanjutnya: IFG Angkat Budi Tua Arifin Tampubolon Sebagai Direktur Utama yang Baru

Menarik Dibaca: 6 Benda di Kamar Tidur Ini Mudah Kotor Lo Moms!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru