Kinerja multifungsi Samsung Galaxy Note20 Ultra sudah teruji

Senin, 10 Agustus 2020 | 11:20 WIB   Reporter: Cipta Wahyana
Kinerja multifungsi Samsung Galaxy Note20 Ultra sudah teruji


Tentu, otak Galaxy Note20 Ultra yang mengusung prosesor berkecepatan tinggi, ditambah memori hingga maksimal 12 GB memiliki peran penting dalam menyokong kinerja telepon pintar ini. Sementara, kapasitas penyimpanan yang mencapai 512 GB terasa sangat lega. 

Mencermati segudang fitur itu, wajar jika seri Galaxy Note20 disebut sebagai smartphone yang menjanjikan produktivitas tinggi, yang mampu bekerja layaknya komputer dan membuat penggunanya bermain game layaknya gamer profesional.  

Tak lupa, S Pen hadir untuk membantu aktivitas para profesional. Sejak awal kehadiran Samsung Galaxy Note pertama di tahun 2011, tongkat mini nan ajaib ini terus berevolusi hingga saat ini. Pada generasi terbaru yang tampil bersama seri Galaxy Note20, selain mampu bekerja secara lebih smooth, fungsi gesture mulai diperkenalkan untuk mempermudah penggunaan.

Catatan saja, Samsung Indonesia telah membuka pre-order Samsung Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra di 11 mitra marketplace terpilih. Bila Anda ingin naik kelas dan memiliki smartphone multifungsi yang telah teruji, inilah saatnya. Untuk informasi spesifikasi lengkapnya, Anda dapat mencermati melalui situs resmi www.galaxylaunchpack.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Cipta Wahyana
Terbaru