Langkah-Langkah Mengatasi Keterlambatan Berbicara Anak, Orangtua Sudah Tahu?

Sabtu, 03 September 2022 | 05:08 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Langkah-Langkah Mengatasi Keterlambatan Berbicara Anak, Orangtua Sudah Tahu?

ILUSTRASI. Langkah-Langkah Mengatasi Keterlambatan Berbicara Anak, Orangtua Sudah Tahu?


PARENTING -  Salah satu kemampuan dasar yang perkembangannya perlu diperhatikan oleh orangtua adalah kemampuan berbicara.

Namun, beberapa anak mengalami masalah dalam kemampuan ini yang biasa disebut dengan keterlambatan berbicara. 

Gangguan ini bisa disembuhkan dengan terapi baik dengan bantuan dokter maupun dengan latihan rutin yang dilakukan oleh orangtua. 

Merangkum dari Instagram Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), berikut ini langkah-langkah untuk mengatasi keterlambatan berbicara pada anak. 

Baca Juga: Pekerja Dapat BSU Tahun 2022 Sebesar Rp 600.000, Begini Cara Cek Penerimanya

Memperhatikan tingkah laku anak

Jika buah hati mulai memperlihatkan tanda-tanda keterlambatan berbicara, orangtua perlu lebih memperhatikan gerak-geriknya.

Pada usia 1 tahun, anak umumnya sudah mengerti banyak kata namun dia belum mampu mengucapkannya. 

Karenanya, orangtua perlu lebih memperhatikan perilaku anak agar tahu apa yang anak maksud.

Sering mengajak berbicara

Meskipun masih kesulitan merespon dengan kata-kata, orangtua sebaiknya tetap mengajak anak berbicara dan bercerita. 

Anda bisa menceritakan apa yang Anda lakukan seharian atau membacakan cerita dari buku. 

Memberikan respon positif

Setiap kali anak mengatakan kata-kata baru, Anda bisa memberikan respon yang positif dan antusias. 

Ketika anak mengatakan kata yang kurang tepat seperti pengejaan atau pengucapannya, Anda tidak perlu langsung mengoreksi kesalahannya tersebut. 

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Sucofindo 2022, Minimal Lulusan D3 Bisa Daftar

Membatasi penggunaan gawai

Salah satu langkah untuk mengatasi keterlambatan berbicara anak adalah dengan membatasi gawai. 

Melatih kemampuan berbicara perlu dengan komunikasi dua arah. Sedangkan jika menggunakan gawai, komunikasi yang terjadi hanya satu arah. 

Anak hanya dapat merespon dengan mendengar tanpa membalas menjawab karena tidak ada komunikasi dua arah.

Menggunakan kosakata yang benar

Saat memberikan stimulasi kepada buah hati, Anda sebaiknya menghindari bahasa yang digunakan anak seperti kata-kata cadel. 

Sebaiknya gunakan kata-kata yang benar agar anak terbantu untuk mengucapkan kata-kata yang benar.

Membawa ke dokter

Jika Anda merasa buah hati mengalami keterlambatan berbicara, sebaiknya segera menemui dokter. 

Dokter akan melakukan beberapa tes untuk mengetahui dasar masalah uang dialami seperti tes mendengar hingga terapi berbicara. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru