Lima seri BlackBerry siap meluncur

Kamis, 11 Agustus 2011 | 08:54 WIB Sumber: Harian KONTAN, 10 Agustus 2011
Lima seri BlackBerry siap meluncur

ILUSTRASI. Layanan Travylite di terminal 2E keberangkatan domestik Bandara Soekarno-Hatta


Research In Motion Inc (RIM) akhirnya resmi mengumumkan lima seri terbaru ponsel pintar (smartphone) BlackBerry yang berbasis sistem operasi BlackBerry 7. Kelima seri ponsel tersebut yakni BlackBerry Bold seri 9900 dan 9930 serta BlackBerry Torch seri 9810, 9850 dan 9860.

Dalam siaran persnya, President and Co-Chief Executive Officer (CEO) RIM, Mike Lazaridis, mengatakan, lima seri teranyar Blackberry buatan RIM itu bakal dirilis di pasaran global secara serempak pada pertengahan tahun 2011. "Peluncuran global lima produk baru sekaligus adalah yang pertama kali dalam sejarah RIM," katanya. Yang menarik, seri BlackBerry Bold 9900 dan 9930 bakal menjadi seri Blackberry pertama dengan konsep layar sentuh sekaligus QWERTY.

Kedua seri BlackBerry Bold itu juga disebut-sebut sebagai handset paling tipis yakni hanya 10,5 milimeter. Lazaridis bilang, kelima seri BlackBerry anyar itu dilengkapi dengan mesin pencari yang lebih cepat hingga 40% dari pendahulunya. Hadirnya teknologi Liquid Graphics TM yang mampu memberikan kemampuan layar sentuh responsif mumpuni juga menjadi salah satu andalan produk ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Catur Ari
Terbaru