MENCARI KERJA - Beberapa instansi masih membuka lowongan kerja di bulan September 2020 ini. Salah satunya adalah Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI).
RSUI merupakan Rumah Sakit Pendidikan Tinggi Negeri (RS-PTN) di bawah naungan Universitas Indonesia (UI).
RSUI teretak di kompleks area Gedung Rumpun Ilmu Kesehatan (RIK), Kampus UI Depok. RSUI memiliki gedung dan fasilitas penunjang yang mengutamakan keselamatan dan kenyamanan pasien.
Bulan September 2020 ini RSUI membuka lowongan kerja baik untuk pegawai kesehatan dan umum. Lowongan ini ditujukan untuk berbagai lulusan.
Bagi Anda yang tertarik, bisa mulai mempersiapkan diri. Di bawah ini daftar posisi yang dibuka di lowongan pekerjaan RSUI.
Informasi lowongan kerja RSUI ini dihimpun KONTAN.co.id dari laman resmi RSUI.
Lowongan kerja ners
- Minimal lulusan keperawatan.
- Pengalaman minimal 2 tahun di bidang yang relevan.
- Memiliki sertifikat training (bedah, anestesi, ER, ICU, NICU, PICU, perinatologi/cath lab/edoskopi, HD, dan kemoterapi) lebih diutamakan.