Lyto segera tutup layanan game online Crossfire Next Generation 21 Desember 2020

Rabu, 28 Oktober 2020 | 07:22 WIB   Penulis: Arif Budianto
Lyto segera tutup layanan game online Crossfire Next Generation 21 Desember 2020


GAME ONLINE - Kabar kurang mengenakan datang dari publisher game asal Indonesia, yani Lyto. Publisher legendaris yang sudah malang melintang ini kabarnya akan menghentikan layanan game tembak-tembakan rilisannya, yakni Crossfire Next Generation. Lyto kabarnya segera menutup server Crossfire Next Generation pada akhir tahun 2020.

Siapa yang tidak kenal dengan Lyto? Di Indonesia, Lyto termasuk publisher game, khususnya game online yang sudah cukup lama eksis.

Bagi Anda yang dulu sempat bermain Ragnarok Online, pasti ingat betul dengan publisher yang satu ini.

Lyto sempat memboyong beberapa game online yang dulu sempat populer di Indonesia. 

Sebut saja Ragnarok Online, Seal Online, RF Online, hingga game first person shooter (fps) berjudul Crossfire.

Crossfire menjadi game fps atau tembak-tembakan rilisan Lyto yang kala itu populer. Sebagaimana kita ketahui, sekitar tahun 2007-2008 perkembangan game online di Indonesia ramai dengan game fps.

Ditandai dengan Counter Strike yang lebih dulu populer, kemudian Crossfire dan Point Blank ikut meramaikan.

Pada tahun 2018 lalu, Lyto kembali merilis Crossfire dalam judul Crossfire Next Generation. Selama dua tahun lebih, Lyto telah meramaikan game online khususnya untuk platform PC di Indonesia.

Sayangnya, mereka belum lama ini mengumumkan akan menutup Crossfire NextGen ini dalam waktu dekat. 

Baca Juga: Genshin Impact: Begini cara buka quest Chapter Astrolabos

Mengutip dari pernyataan resmi Lyto di situs resmi Crossfire, mereka segera menyetop layanan Crossfire NextGen di Indonesia.

Penutupan layanan Crossfire NextGen di Indonesia terbagi dalam dua tahap. Pertama penutupan untuk layanan registrasi dan pembayaran yang jatuh pada tanggal 25 November 2020.

Kemudian layanan server Crossfire NextGen segera tutup pada tanggal 21 Desember 2020.

Farewell Event - Crossfire NextGen

Menyambut penutupan layanan server Crossfire NextGen, Lyto juga mengadakan Farewell Event. Event ini terbagi dalam dua periode, periode pertama tanggal 25 Oktober - 21 Desember 2020. Dan periode terakhir 25 November - 21 Desember 2020.

Ada beragam senjata, karakter hingga bonus exp dan GP 1000% yang bisa pemain dapatkan secara gratis.

Bagi Anda yang masih bermain Crossfire NextGen, mungkin kelak harus hijrah ke game lainnya yang sejenis. Seperti Counter Strike: Global Offensive atau Point Blank yang masih beroperasi saat ini.

Selanjutnya: Catat tanggalnya, Moonton gratiskan hero Benedetta saat rilis di Mobile Legends

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru