Manchester City vs Feyenoord: Prediksi Skor, Line Up, dan Link Live Streaming

Selasa, 26 November 2024 | 20:00 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Manchester City vs Feyenoord: Prediksi Skor, Line Up, dan Link Live Streaming

ILUSTRASI. Manchester City vs Feyenoord: Prediksi Skor, Line Up, dan Link Live Streaming


LIGA CHAMPIONS - Laga Manchester City vs Feyenoord akan meramaikan jadwal Liga Champions Rabu (27/11) dini hari pukul 03.00 WIB dini hari. Mari simak prediksi skor, line up, serta detail link live streaming Manchester City vs Feyenoord yang bisa Anda gunakan.

Jadwal Liga Champions Eropa atau UCL musim ini telah sampai di Matchday 5. Pekan ini, Manchester CIty akan kedatangan tamu legendaris dari Belanda.

Feyenoord masih jadi salah satu klub terbesar di Belanda. Dua tahun lalu pun klub ini sukses menjuarai Eredivisie. Saat ini Feyenoord masih tertahan di peringkat keempat klasemen Eredivisie.

Sementara itu, Manchester City  masih tertahan di peringkat kedua klasemen Liga Inggris setelah merasakan tiga kekalahan beruntun. Gelar juara rasanya sulit untuk dipertahankan.

Akan seperti apa hasil pertemuan keduanya di Liga Champions malam ini? Mari intip prediksi skor dan line up Manchester City vs Feyenoord.

Baca Juga: Sporting vs Arsenal: Prediksi Skor, Line Up, dan Link Live Streaming

Prediksi Skor & Line Up Manchester City vs Feyenoord

Jika melihat klasemen Liga Champions saat ini, Manchester City jelas lebih baik ketimbang Feyenoord.

City sekarang ada di peringkat ke-10 dengan koleksi 7 poin. Catatan pertandingan City sejauh ini adalah seri 0-0 dengan Inter Milan, menang 0-4 dari Slovan Bratislava, menang 5-0 dari Sparta Praha, lalu kalah 4-1 dari Sporting CP.

Di kubu tamu, Feyenoord ada di peringkat ke-21 klasemen dengan koleksi 6 poin. Sejauh ini Feyenoord sudah merasakan kala 0-4 dari Leverkusen, menang 2-3 dari Girona, menang 1-3 dari Benfica, lalu kalah 1-3 dari Salzburg.

Jika melihat catatan di atas, Manchester City memang lebih menonjol. Performanya di Eropa jauh lebih baik dari Feyenoord.

Baca Juga: Head to Head Liverpool vs Real Madrid Jelang Pertemuan di Mathcday 5 UCL Pekan Ini

Di saat yang sama, performa Feyenoord di liga domestik jauh lebih baik dari City, yaitu 4 kali menang dan 1 kali dalam lima pertandingan terakhir. Sementara itu, City hanya bisa meraih 2 kali menang dan 3 kali kekalahan beruntun.

Soal hasil pertandingan, City jelas masih memiliki peluang menang yang lebih besar. City memiliki materi pemain yang lebih mumpuni. Malam ini pun mereka bermain di kandang sendiri.

Prediksi skor Manchester City vs Feyenoord: 3-1.

  • Prediksi line up Manchester City: Ederson; Ake, Stones, Akanji, Walker; Lewis, Nunes; Grealish, De Bruyne, Savinho; Haaland.
  • Prediksi line up Feyenoord: Wellenreuther; Saml, Hancko, Trauner, Nieuwkoop; Milambo, Zerrouki, Timber; Paixao, Gimenez, Moussa.

Baca Juga: Barcelona vs Brest: Prediksi Skor, Line Up, dan Link Live Streaming

Jadwal dan Link Live Streaming Manchester City vs Feyenoord

Seperti biasa, siaran live streaming Manchester City vs Feyenoord dan banyak laga Liga Champions lainnya bisa Anda saksikan di layanan Vidio dan Vision+, baik melalui aplikasi maupun website.

Berikut adalah detail jadwal dan link live streaming Manchester City vs Feyenoord yang bisa Anda gunakan secara legal:

  • Rabu, 27 November 2024
  • Kick-off 03.00 WIB
  • Etihad Stadium, Manchester
  • Link live streaming Vidio: vidio.com/categories/champions
  • Link live streaming Vision+: visionplus.id/webclient/#/?pageId=4030

Anda tentu harus membeli paket berlangganan dengan harga tertentu untuk bisa menyaksikannya.

Tonton: Libur Natal 2024 & Tahun Baru 2025, Harga Tiket Pesawat Turun

Berikut Tabel Klasemen Liga Premier musim 24/25

# Nama Klub Main Menang Seri Kalah Selisih Gol Poin
1 Liverpool 10 8 1 1 13 25
2 Manchester City 10 7 2 1 10 23
3 Nottingham Forest 10 5 4 1 7 19
4 Chelsea 10 5 3 2 8 18
5 Arsenal 10 5 3 2 6 18
6 Aston Villa 10 5 3 2 2 18
7 Tottenham Hotspur 10 5 1 4 11 16
8 Brighton & Hove Albion 10 4 4 2 3 16
9 Fulham 10 4 3 3 1 15
10 AFC Bournemouth 10 4 3 3 1 15
11 Newcastle United 10 4 3 3 0 15
12 Brentford 10 4 1 5 -1 13
13 Manchester United 10 3 3 4 -3 12
14 West Ham United 10 3 2 5 -6 11
15 Leicester City 10 2 4 4 -4 10
16 Everton 10 2 3 5 -7 9
17 Crystal Palace 10 1 4 5 -5 7
18 Ipswich Town 10 0 5 5 -11 5
19 Southampton 10 1 1 8 -12 4
20 Wolverhampton Wanderers 10 0 3 7 -13 3

Selanjutnya: Libur Nataru, Pemerintah Putuskan Tiket Pesawat Turun 10% di 19 Bandara

Menarik Dibaca: 5 Tanda Kulit Butuh Serum Vitamin C, Apa Saja?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru