Manchester United Siap Boyong Matheus Cunha, Dana 62,5 Juta Pounds Jadi Syarat

Selasa, 22 April 2025 | 13:29 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Manchester United Siap Boyong Matheus Cunha, Dana 62,5 Juta Pounds Jadi Syarat

ILUSTRASI. Matheus Cunha


LIGA INGGRIS - Manchester United sepertinya akan segera mendapatkan sosok striker impian, setelah dikabarkan siap menebus Matheus Cunha dari Wolverhampton Wanderer.

Manchester United saat ini memiliki sepasang striker muda, yakni Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee. Sayangnya, dua sosok tersebut bisa memenuhi standar tinggi dari Setan Merah.

Hojlund baru bisa mencetak 24 gol dalam 88 laga di semua kompetisi, sementara Zirkzee baru bisa mencetak 7 gol dari 48 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: Manchester United Berniat Datangkan Dusan Vlahovic dari Juventus

Sekarang, Manchester United dikabarkan semakin dekat untuk mendatangkan Matheus Cunha dari Wolverhampton Wanderer.

MU hanya perlu mengaktifkan klausul pelepasan (release clause) senilai £62,5 juta. Melansir Daily Mail, MU diprediksi akan menyelesaikan persyaratannya bulan depan selagi mereka masih memiliki ruang gerak di bawah aturan Profit and Sustainability Rules.

Pesaing terdekat MU saat ini adalah Newcastle United. Namun, Cunha disebut lebih tertarik dengan godaan prospek yang ditawarkan MU.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Kiper Jago Pengganti Onana di Manchester United

Profil Matheus Cunha

Memiliki nama lengkap Matheus Santos Carneiro da Cunha, penyerang berusia 25 tahun asal Brasil ini sebenarnya bisa bermain di beberapa titik, seperti sayap kiri dan second striker. Meskipun begitu, posisi utamanya tetap sebagai striker.

Cunha memulai karir profesionalnya saat bergabung dengan skuad U20 klub asal Brasil, Coritiba, pada musim 2017/2018.

Tak butuh waktu lama, Cunha langsung terbang ke Jerman untuk bergabung dengan RB Leipzig di tahun setelahnya. 

Dari Leipzig, Cunha pindah ke Hertha Berlin, lalu diboyong oleh Atletico Madrid.

Baca Juga: Manchester United Minim Stok Pemain, Ruben Amorim Tak Bisa Lakukan Rotasi Besar

Hubungan Cunha dengan Wolves mulai dekat saat dipinjamkan Atletico pada musim 2022/2023. Cunha akhirnya dipermanenkan Wolves pada musim 2023/2024.

Musim ini Cunha menjadi salah satu striker paling bersinar di Inggris, mencetak 16 gol dan 4 assist dari 31 penampilan di Liga Primer, FA Cup, dan Carabao Cup.

Sayangnya, Wolverhampton hanya bisa bersaing di papan bawah klasemen Liga Primer. Saat ini mereka ada di peringkat ke-15 dengan koleksi 38 poin. Wolves sukses meraih lima kemenangan beruntun dalam lima laga terakhirnya di liga.

Tonton: Cek 5 Tanda Kerusakan Ginjal yang Bisa Dilihat di Pagi Hari!

Selanjutnya: Bill Gates Prediksi Banyak Pekerjaan Punah Akibat AI, Tapi 3 Profesi Ini Masih Aman

Menarik Dibaca: Makanan Mengandung Babi Bisa Jadi Penyebab Utama Asam Urat, Ini Alasannya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru