Meski wabah virus corona mengganas, Olimpiade Tokyo jalan terus

Senin, 03 Februari 2020 | 15:56 WIB   Reporter: SS. Kurniawan
Meski wabah virus corona mengganas, Olimpiade Tokyo jalan terus


VIRUS CORONA - TOKYO. Meski wabah virus corona baru makin mengganas, Menteri Olimpiade Jepang Seiko Hashimoto mengatakan, panitia tidak mempertimbangkan pembatalan Olimpiade Tokyo 2020 yang mulai bergulir 24 Juli mendatang.

Untuk itu, Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe menyatakan, pemerintah negeri matahari terbit bakal tetap berhubungan dekat dengan semua pihak terkait untuk memastikan wabah virus corona baru tidak memengaruhi Olimpiade Musim Panas.

"Kami akan terus berhubungan dekat dengan semua orang, termasuk Komite Olimpiade Internasional (IOC) dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), untuk mengambil langkah-langkah yang tepat dan menjaga agar virus corona tidak memengaruhi Olimpiade," kata Abe, Senin (3/2), seperti dikutip Reuters.

Baca Juga: Akibat wabah corona, Menpora imbau atlet tak ikut turnamen di China

Korban tewas akibat wabah virus corona baru di China naik menjadi 361 orang pada Senin (3/2) dan semakin banyak negara yang melaporkan kasus. Jepang memiliki 20 kasus terkonfirmasi, 17 di antaranya adalah orang-orang yang pernah ke China.

Yang terang, virus corona baru sudah membuat sejumlah event olahraga yang berlangsung di China batal. Berikut daftar acara olahraga internasional yang terkena dampak virus yang pertama kali muncul di Wuhan, China, akhir tahun lalu:

Atletik

- Kejuaraan Indoor Atletik Dunia yang berlangsung di Nanjing, 13-15 Maret, ditunda hingga tahun depan. 

- Asosiasi Atletik Asia membatalkan kejuaraan indoor pada 12-13 Februari di Hangzhou.

Baca Juga: Menkes: 34 sampel suspect virus corona di Indonesia negatif

Sepak Bola

- Australia akan menjadwal ulang pertandingan Liga Champions Asia AFC setelah pemerintah negeri kanguru memberlakukan larangan perjalanan terhadap warga negara asing yang datang dari China. Shanghai Shenhua dan Shanghai SIPG akan bertanding melawan Perth Glory dan Sydney FC minggu depan.

- Kualifikasi Olimpiade 2020 yang terdiri dari tim China, Australia, Taiwan, dan Thailand dipindah dari Wuhan ke Australia. Cuma, penyelenggara juga harus mengubah jadwal pertandingan setelah tim China, yang tiba di Australia pada 29 Januari, menjalani karantina di Brisbane sampai 5 Februari.

- Asosiasi Sepak Bola China menunda pertandingan domestik di semua level.

Baca Juga: Hindari wabah virus corona, Honda tutup pabrik di Wuhan

Editor: S.S. Kurniawan

Terbaru