MOBILE LEGENDS - Menyambut update besar-besaran yang telah hadir di Mobile Legends, Moonton bagikan hadiah yang cukup menarik. Moonton bagikan kode redeem Mobile Legends terbaru dengan hadiah menarik. Berikut kode redeem Mobile Legends terbaru dan cara menukarnya dengan hadiah.
Baru-baru ini Mobile Legends mendapatkan update besar-besaran lewat Project NEXT. Hadirkan berbagai perubahan di dalam permainan.
Mulai dari perubahan penampilan hero lengkap dengan skillnya hingga perubahan tampilan item. Hayo siapa yang belum mencobanya?
Rilis beberapa waktu yang lalu, kini Project NEXT di Mobile Legends sudah bisa dimainkan seluruh pemain Mobile Legends. Tentu saja, kalian harus update Mobile Legends terlebih dahulu lewat Playstore atau Appstore.
Untuk meramaikan petualangan baru pemain Mobile Legends di Project NEXT, Moonton bagikan kode redeem dengan hadiah menarik.
Lewat kode redeem Mobile Legends terbaru ini kalian bisa mendapatkan hadiah menarik. Bukan skin sih, tapi lumayan buat isi-isi backpack kalian.
Pemain Mobile Legends bisa mendapatkan Premium Skin Fragment berjumlah 10, Double EXP Card dan juga Magic Dust berjumlah 100.
Lalu apa kode redeem Mobile Legends terbaru?
Kode redeem Mobile Legends dan cara menukarnya
Baca Juga: Klasemen MPL ID Season 6 terbaru Minggu ke-7, RRQ Hoshi perlahan bangkit!
Melalui fanspage resmi Mobile Legends: Bang Bang, mereka membagikan kode redeem terbarunya. Bagi kalian yang belum tahu cara menukranya, simak selenkgapnya di bawah ini:
- Kunjungi situs resmi Mobile Legends untuk menukarnya. Berikut linknya: https://m.mobilelegends.com/en/codexchange
- Setelah itu masukan ID Game kalian dan kode redeem: tfc6eb3u9nc4228tw
- Setelah itu masukan kode verifikasi, kode verifikasi dikirimkan melalui mail in-game Mobile Legends.
- Ketuk Reddem. Selamat! Kalian berhasil menukar kode redeem dengan hadiah di Mobile Legends.
- Hadiah tersebut bisa kalain temukan lewat mail di dalam permainan Mobile Legends.
Bagaimana, mudah bukan teman-teman? Buruan aktifin untuk mendapatkan hadiah menarik!
Selanjutnya: Moonton tarik hero Badang dari Mobile Legends, begini penjelasannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News