JOKOWI - BOGOR. Pihak Istana menegaskan bahwa Presiden Joko Widodo tidak menggunakan uang negara untuk membeli motor Royal Enfield Bullet 350cc bergaya chopper.
Presiden Jokowi menggunakan uang pribadi untuk membeli motor garapan modifikator Elders Garage tersebut.
"Iya, beliau membeli dengan uang pribadi," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Negara Bey Triadi Machmudin di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Sabtu (20/1).
Diketahui, motor berwarna gold itu diboyong Presiden dengan harga Rp 140 juta. Jokowi terlebih dahulu membayar down payment (DP) sebesar 50 %.
Bey menambahkan, sebenarnya motor yang sudah pernah dipamerkan di Jepang tersebut dibanderol dengan harga Rp 150 juta. Namun Presiden menawarnya Rp 10 juta lebih murah. "Akhirnya sepakatnya ya itu, Rp 140 juta," ujar Bey.
Kini, motor itu sudah lunas. Para modifikator pun telah menyerahkan motor tersebut ke Presiden Jokowi di kediamannya, Paviliun Bayu Rini, Kompleks Istana Presiden Bogor.
Meski demikian, acara penyerahan motor tersebut berlangsung tertutup dari publikasi. (Fabian Januarius Kuwado)
#chopperlandforRI1 #rodaduauntukindonesia
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Beli Motor Chopper Pakai Duit Pribadi, Jokowi Tawar Rp 10 Juta Lebih Murah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor: Yudho WinartoBerita Terkait
LifestyleJokowi beli motor custom jenis chopper
Terbaru
Minggu, 29 Desember 2024 | 10:00 WIBPromo Minyak Goreng Superindo Weekend Berakhir Hari Ini, Harga Hemat di Indomaret
Minggu, 29 Desember 2024 | 09:30 WIBPromo Deterjen dan Sabun Mandi Weekend Desember 2024, Diskon Sampai Hari Minggu
Minggu, 29 Desember 2024 | 09:00 WIBPromo Es Krim di Indomaret 29 Desember 2024, Paddle Pop Harga Spesial di Hari Minggu
Minggu, 29 Desember 2024 | 08:15 WIBReferensi SNBP 2025, Ini 10 Jurusan Jalur SNBP 2024 yang Paling Ketat
Minggu, 29 Desember 2024 | 07:30 WIBIni Cara Backup Foto di Google Photos dengan Aplikasi dan Browser
Minggu, 29 Desember 2024 | 07:15 WIBSekolah Wajib Tahu Pentingnya PDSS Jalur SNBP 2025 dan Langkah Pengisiannya
Minggu, 29 Desember 2024 | 06:15 WIBKuota Sekolah SNBP 2025 Sudah Dirilis, Ini 2 Cara Cek Kuota Sekolahnya
Minggu, 29 Desember 2024 | 06:00 WIBSusuri Gang Demi Nasi Uduk Ibu Sidar yang Tenar
Minggu, 29 Desember 2024 | 05:00 WIBVivo Y28 vs Vivo Y29: Simak Perbedaan Spesifikasi dan Harganya
Terpopuler
- Puluhan Katering Tertipu Program Makan Bergizi Gratis, BGN Minta Korban Lapor Polisi
- Warren Buffett Ungkap 2 Jenis Investasi yang Bisa Kalahkan Inflasi
- 10 Negara Ini Memiliki Cadangan Emas Terbesar di Dunia
- Ketika Amerika Serikat Menghadapi Krisis Tunawisma Terbesar dalam Sejarah
- Sebelum Sempat Luncurkan Rudal, Rusia Tembak Jatuh Jet Tempur F-16
- Menkum Minta Maaf atas Polemik Wacana Denda Damai untuk Koruptor
- Presiden Prabowo Membentuk Dewan Pertahanan Nasional, Ini Tugas dan Personelnya
Jangan Lewatkan