Orangtua, ini 4 cara mudah melatih kecerdasan emosional pada anak

Kamis, 29 Oktober 2020 | 14:58 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Orangtua, ini 4 cara mudah melatih kecerdasan emosional pada anak

ILUSTRASI. Orangtua, ini 4 cara mudah melatih kecerdasan emosional pada anak.


 

  • Dorong buah hati agar lebih peka

Faktor penting agar kecerdasan emosional anak berkembang adalah empati. Caranya, dengan membiasakan buah hati peka terhadap lingkungan sekitar.

Misalnya, buah hati kehilangan binatang kesayangannya. Kalimat, "jika kamu sedih, menangis saja biar lebih lega", bisa menjadi contoh empati yang baik.

Buah hati bisa belajar bagaimana bereaksi jika temannya sedang sedih. 

kecerdasan emosional anak

  • Memberi contoh

Sebuah pembelajaran lebih mudah dipahami jika ada contoh yang nyata. Begitu juga dengan cara melatih kecerdasan emosional anak.

Anda perlu berperan aktif menunjukkan kecerdasan emosional. Contohkan bagaimana Anda mengelola emosi dengan baik. 

Semisal saat Anda kecewa, tunjukkan sikap yang positif dalam mengendalikannya. Anda bisa mencontohkan bagaimana menghilangkan rasa kecewa dengan melakukan hal yang positif.

Dengan begitu, buah hati bisa mencontoh cara mengendalikan emosi dengan baik.

Selanjutnya: Yuk ajak anak belajar cara melindungi diri dari kekerasan seksual

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru