FILM SUPERHERO - Tom Holland kembali sebagai Peter Parker di film Spider-Man: No Way Home. Di phase 4 ini, Tom Holland memilih karakter baru dari Marve Cinematic Universe yang ingin dia ajak kerjasama.
Film-film produksi Marvel Studios kini memasuki phase 4 dan semakin mengembangkan cerita ke multiverse. Usai Spider-Man: Far From Home, Marvel Studios merilis sederet film baru.
Di film-film itu, ada banyak karakter baru yang muncul untuk pertama kali di Marvel Cinematic Universe. Marvel Studios berhasil menggandeng aktor dan aktris ternama untuk memerankan sederet karakter tersebut.
Baca Juga: Bintangi Spider-Man: No Way Home, 3 villain bahas karakter dan kesan gabung film ini
Ada Angelina Jolie sebagai Thena di film Eternals. Selain itu, ada aktor Tony Leung sebagai Wenwu atau The Mandarin di film Shang-Chi and The Legend of The Rings.
Di wawancara terbaru bersama Entertainment Tonight dalam acara premier film Spider-Man: No Way Home, Tom Holland ditanya siapa karakter baru di Marvel yang ingin dia ajak kerjasama.
Tom Holland kagumi Florence Pugh
Ternyata, Tom Holland tertarik untuk akting bersama aktris Florence Pugh. Florence Pugh adalah aktris pemeran Yelena Belova, adik Natasha Romanoff di film Black Widow.
"Saya ingin akting bersama Florence Pugh. Menurut saya, dia mengagumkan, dia sangat bagus di film itu dan semua film yang dia bintangi," puji Tom Holland, dikutip dari Entertainment Tonight di YouTube.
"Menurut saya, film antara Spider-Man dengan Black Widow akan menjadi hal yang menarik dan tidak terduga," kata Tom Holland. Kini, Florence Pugh muncul dalam serial TV Hawkeye di Disney+.
Baca Juga: Bintangi Spider-Man: No Way Home, ini kesan Benedict Cumberbatch jadi Doctor Strange
Karakter Yelena Belova yang diperankan Florence Pugh muncul sebagai pembunuh bayaran dengan julukan Black Widow yang mengejar Clint Barton (Jeremy Renner). Aksi terbaru Yelena menarik perhatian fans.
Nantikan aksi Yelena Belova melawan Clint Barton di episode terbaru Hawkeye yang tayang Rabu (15/12) di Disney+. Jangan lewatkan juga film Spider-Man: No Way Home yang tayang mulai 15 Desember ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News