Perawatan yang tepat hadirkan rambut sehat

Selasa, 14 Juni 2011 | 09:02 WIB Sumber: Harian KONTAN, 14 Juni 2011
Perawatan yang tepat hadirkan rambut sehat

ILUSTRASI. Masker untuk wajah dapat mencegah penularan virus corona dan menyelamatkan nyawa. KONTAN/Fransiskus Simbolon


Pemberian nutrisi yang tepat dapat membantu memperbaiki kondisi kulit kepala dan rambut Anda. Tambahan nutrisi ini berasal dari pemakaian produk perawatan berbasis kimia atau herbal.

Agar hasilnya hebat, Direktur Klinik Medizone Mulyadi Tedjapranata menyarankan Anda memilih produk perawatan rambut yang tepat bagi kondisi kulit kepala dan rambut Anda. "Jangan sampai salah pilih karena bisa menimbulkan kerusakan yang lebih parah," kata Mulyadi.

Pemilihan produk ini sangat penting. Saat ini jumlah produk perawatan rambut dan kulit kepala di pasaran sangat banyak. Semua produk mengklaim sebagai yang terbaik dalam urusan merawat atau memperbaiki mahkota Anda.

Sebelum memilih, kenali masalah kulit kepada dan rambut Anda terlebih dahulu. "Cek dulu kesehatan rambut Anda sebelum membeli produk," kata Marketing Manager Intense Kosasih Gunawan.

Gara-gara salah memilih produk, bisa-bisa rambut Anda malah kusam, mudah patah, dan rontok. Anda juga bisa terkena dermatitis atau peradangan lapisan kulit bagian atas yang menyebabkan timbulnya sisik pada kulit kepala.

Masalah yang paling parah adalah munculnya psoriasis atau pengerasan kulit kepala. Sekilas, penyakit pada kulit kepala ini mirip ketombe, karena sel kulit menebal dan rontok seperti ketombe.

Dalam kondisi normal, proses pergantian kulit berlangsung selama tiga minggu sampai empat minggu. Proses pergantian kulit kepala penderita psoriasis terjadi lebih cepat, antara dua hari hingga empat hari, atau bahkan bisa lebih cepat. "Penyakit ini sangat sulit disembuhkan," kata Mulyadi.

Kosasih menyebut, produk perawatan kulit kepala dan rambut yang baik itu setidaknya mengandung sekitar 15 zat asam amino. Aneka zat itu menjadi nutrisi tambahan untuk menyehatkan kulit kepala dan rambut Anda.

Tak hanya produk kimia, Anda juga dapat memanfaatkan produk herbal yang mengandung lidah buaya atau alpukat. Kedua tumbuhan ini memiliki manfaat bagi kesehatan rambut dan kulit kepala, karena mengandung zat antioksidan alami. "Anda harus memijat kulit kepala agar nutrisi produk bisa terserap dengan optimal," kata Kosasih.

Selain perawatan langsung, sebaiknya Anda mulai membiasakan beberapa perlindungan buat rambut, seperti menggunakan topi atau payung untuk menghindari pancaran langsung sinar matahari yang dapat mengusamkan warna rambut. Jangan terlalu sering menggunakan pengering rambut atau hair dryer.

Bagi Anda yang hobi berenang, biasakan memakai conditioner sehabis nyemplung di kolam renang atau di laut. Zat kaporit dan garam yang menempel dapat menyebabkan rambut kering dan mudah patah. Tips berikutnya, biasakan memotong rambut setiap tiga bulan sekali. Ini demi menjaga ujung rambut selalu sehat atau tidak bercabang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Catur Ari
Terbaru