OLIMPIADE PARIS 2024 - JAKARTA. Olimpiade 2024 telah menjadi panggung bagi negara-negara untuk menunjukkan kemampuan atletiknya.
Dengan berbagai cabang olahraga yang dipertandingkan, setiap negara berlomba-lomba untuk meraih medali terbanyak.
Mengutip olympics.com, perolehan medali di Olimpiade 2024 hingga pukul 20.00 WIB adalah sebagai berikut:
1. China
China sekali lagi membuktikan dirinya sebagai kekuatan besar di dunia olahraga.
Hingga saat ini, China telah meraih dua medali emas, menjadikannya negara dengan perolehan medali emas terbanyak sementara di Olimpiade 2024.
Medali emas yang telah diraih oleh China di Olimpiade 2024 diperoleh dari Cabang Loncat Indah dan Menembak
2. Korea Selatan
Korea Selatan juga menunjukkan performa yang kuat dengan meraih satu medali perak.
Medali perak yang diraih Korea Selatan diperoleh dari cabang menembak. Ini membuktikan bahwa Korea Selatan memiliki atlet-atlet yang kompeten dalam olahraga yang membutuhkan konsentrasi tinggi.
Baca Juga: Salah Sebut Nama Negara dalam Pembukaan Olimpiade, IOC Minta Maaf kepada Korsel
3. Amerika Serikat
Amerika Serikat, sebagai salah satu kekuatan besar di Olimpiade, juga berhasil meraih satu medali perak.
Meskipun belum mencapai puncak perolehan medali, prestasi ini tetap menunjukkan kekuatan mereka di ajang internasional.
Medali perak yang diraih Amerika Serikat diperoleh dari cabang loncat indah. Amerika Serikat terus menunjukkan kemampuannya di cabang olahraga air ini.
4. Britania
Britania Raya meraih satu medali perunggu di Olimpiade 2024.
Medali perunggu yang diraih Britania Raya diperoleh dari cabang loncat indah.
5. Kazakhstan
Kazakhstan juga mencatatkan dirinya dalam daftar negara peraih medali dengan satu medali perunggu.
Medali perunggu yang diraih Kazakhstan diperoleh dari cabang menembak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News