Persebaya vs PSM: Prediksi Skor dan Link Live Streaming Hari Ini, Rabu (23/10)

Rabu, 23 Oktober 2024 | 06:04 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Persebaya vs PSM: Prediksi Skor dan Link Live Streaming Hari Ini, Rabu (23/10)

ILUSTRASI. Persebaya vs PSM: Prediksi Skor dan Link Live Streaming Hari Ini, Rabu (23/10)


BRI LIGA 1 - Laga Persebaya vs PSM dalam yang ada dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini, Rabu (23/10), dipastikan akan menyedot banyak penonton. Jangan sampai terlewat, link live streaming di Vidio.com wajib Anda catat.

Pertemuan keduanya jelas bisa diberi label big match. Bukan tanpa alasan, dua klub besar Indonesia ini sekarang sama-sama bersaing di papan atas klasemen sementara BRI Liga 1.

Persebaya harus merelakan posisi puncak klasemen diambil alih Bali United karena kalah pekan lalu. Meski punya poin yang sama, Persebaya masih kalah jauh dalam produktivitas gol.

PSM pun sepertinya mulai menemukan jiwa juaranya yang menghilang musim lalu. Juara BRI Liga 1 musim 2022/2023 ini sekarang ada di peringkat ke-4 dan berpeluang jadi pemuncak klasemen jika menang malam ini.

Akan seperti apa hasil laga Persebaya vs PSM malam ini? Mari simak prediksinya.

Baca Juga: Menpora: Indonesia Sangat Aman, Tim Bahrain Tak Usah Takut

Tonton: Pahami 8 Tanda Tubuh Membutuhkan Olahraga yang Tidak Disadari

​Prediksi Persebaya vs PSM

Persebaya kini ada di peringkat ke-2 klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 17 poin dari 8 laga. Persebaya hanya kalah jumlah gol dari Bali United yang ada di puncak. Bali sudah mencetak 13 gol, sementara Persebaya 7 gol.

Poin itu diraih Persebaya dari 5 kali menang, 2 kali seri, dan 1 kali kalah. Kekalahan perdana Persebaya baru diraih pekan lalu. Bajul Ijo takluk 2-0 dari Persib.

Lima laga terakhir Persebaya dilalui dengan 3 kali menang, 1 kali seri, dan 1 kali kalah.

Pekan ini Persebaya akan kembali bertemu tim kuat. PSM kini ada di peringkat ke-4 klasemen dengan koleksi 15 poin, hasil dari 4 kali menang, 3 kali seri, dan 1 kali kalah.

Pekan lalu PSM berhasil memetik kemenangan dari Madura United dalam laga yang berakhir dengan skor 2-0.

Lima laga terakhir PSM dilalui dengan 1 kali menang, 3 kali seri, dan 1 kali kalah.

Melihat catatan singkat di atas, rasanya Persebaya akan punya kesempatan menang lebih besar. Kekalahan atas Persib pekan lalu terasa cukup masuk akal, mengingat kualitas pemain Persib memang sangat baik.

Prediksi skor Persebaya vs PSM: 2-1.

Baca Juga: Jadwal UCL 2024/25 Matchday 3: Ada Barca vs Munchen dan Madrid vs Dortmund

​Jadwal & Link Live Streaming

Siaran live streaming BRI Liga 1 masih tersedia di layanan Vidio, baik melalui aplikasi maupun website.

Berikut adalah detail link live streaming Persebaya vs PSM hari ini:

  • Rabu, 23 Oktober 2024
  • Kick-off 19.00 WIB
  • Gelora Bung Tomo, Surabaya
  • Link live streaming Persebaya vs PSM: Vidio.com

Selanjutnya: Madura United vs PSIS: Prediksi dan Link Live Streaming Hari Ini, Rabu (23/10)

Menarik Dibaca: RABU/Promo Payday Ace Hardware, Cashback Rp 1 juta Minimal Belanja Rp 1,5 juta!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

Terbaru