PAMERAN SENI - JAKARTA. Institut Sains dan Teknologi Pradita (Pradita Institute) menggelar Agnieszka Ziemiszewska Poster Exhibition di Summarecon Mall Serpong. Pameran ini dilaksanakan berkolaborasi dengan program studi Desain Komunikasi Visual (DKV) dan Desain Interior (DI) Pradita Institute.
Dalam menyelengggarakan pameran ini, Pradita Institute juga bekerjasama dengan Worldwide Graphic Designers (WGD) yang memiliki link dengan desainer di seluruh dunia melalui berbagai aktivitas seperti pameran di mancanegara.
Institute yang diprakarsai oleh PT Summarecon Agung Tbk dan mitranya tersebut memang memiliki visi memberikan wawasan global yang industrial dalam kegiatan belajar dan mengajar kepada mahasiswa-mahasiswinya. Visi tersebut diwujudkan dengan merancang situasi pembelajaran yang mendekatkan para mahasiswa dengan kondisi kerja, salah satunya lewat pameran tersebut.
Guna melahirkan lulusan yang tidak hanya fresh graduate, tapi juga experienced graduate, pergelaran Agnieszka Ziemiszewska Poster Exhibition menjadi salah satu kesempatan program studi DKV dan DI Pradita Institute untuk mengadakan kerjasama bertaraf internasional yang bersifat knowledge sharing. Agnieszka Ziemiszewska merupakan desain grafis, profesor, sekaligus kurator asal Polandia.
“Pergelaran ini menjadi kesempatan bagi para pengunjung setia SMS untuk mengeksplorasi keindahan tipografi, warna, bentuk dan estetika tanpa batas dari hasil karya seni asli Agnieszka Ziemiszewska. Melalui pameran ini, para pengunjung setia SMS berkesempatan untuk melihat berbagai hasil karya seni dari sudut pandang lain.” kata Soegianto Nagaria, Direktur Summarecon, Senin (22/10).
Dalam Exibition ini akan 40 poster karya Agnieszka Ziemiszewska, 22 poster, dan karya instalasi hasil workshop TYPOEXPO oleh mahasiswa jurusan DKV dan DI Pradita Institute yang mengusung tema ulang tahun ke-11 Summarecon Mal Serpong, serta poster LOMBOKPALUCARE oleh anggota WGD dan dosen DKV dan DI Pradita Institute.
Eksibisi poster karya seniman keturunan Jepang-Polandia ini bertujuan untuk memberikan pengalaman nyata kepada para mahasiswa jurusan DKV dan DI Pradita Institute dalam bentuk pengajaran internasional.
Selain itu, juga memperkenalkan mahasiswa kepada mekanisme bekerja dan berpikir seorang desainer profesional. Melalui pameran ini, diharapkan mahasiswa mampu menanamkan semangat dan kepercayaan diri mereka dalam bidang desain grafis.
Pameran ini dilengkapi dengan perkenalan tokoh Agnieszka Ziemiszewska yang merupakan desain grafis Internasional dan profesor asal Polandia. Pagelaran poster karya Agnieszka Ziemiszewska ini juga turut menjadi rangkaian kemeriahan event Marve11ous: Eleven Escape Experience.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News