Punya Dana Rp 100 Jutaan? Ini 3 Rekomendasi Mobil Listrik Harga Murah dan Berkualitas

Rabu, 08 Mei 2024 | 11:09 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
Punya Dana Rp 100 Jutaan? Ini 3 Rekomendasi Mobil Listrik Harga Murah dan Berkualitas

ILUSTRASI. Pengunjung memperhatikan kendaraan listrik yang dipajang dalam Pameran otomotif Periklindo Electric Vehicles Show (PEVS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (1/5/2024). Pameran kendaraan listrik terbesar di Asia Tenggara tersebut diikuti 116 peserta dari merek mobil dan motor listrik, industri pendukung, hingga aksesoris kendaraan dengan target transaksi Rp400 miliar. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.


MOBIL LISTRIK - Jika Anda berencana membeli kendaraan baru banyak pilihan mobil listrik dengan harga murah dan berkualitas. Ada beberapa pilihan mobil listrik dengan rentan harga 100 jutaan. Penasaran?

Selain itu, kini juga beberapa brand otomotif memperkenalkan mobil listriknya masing-masing. Contohnya seperti, Tesla, Hyundai EV, Nissan EV, Mitsubishi EV, Wuling dan masih banyak lagi. 

Peminat mobil listrik juga semakin meningkat, khususnya bagi pencinta otomotif. Salah satu hal yang memicu peminatnya meningkat adalah kenyaman yang dirasakan saat mengendari mobil listrik.

Baca Juga: Cara Mengatasi Sesak Nafas, Sudah Coba 5 Obat Asma Alami Ini?

Untuk itu, berikut rekomendasi mobil listrik dengan rentan harga 100 jutaan di antaranya:

1. Wuling Air EV

Wuling Air EV merupakan mobil listrik dari brand asal Tiongkok yang namanya cukup terkemuka di Indonesia. Mobil listrik yang memiliki desain mungil ini cukup menarik perhatian sejak awal dirilis.

Pasalnya, desail dan demensi yang cukup kecil membuat mobil listrik dari Wuling ini cukup mendukung mobilitas untuk melewati kemacetan.

Mobil listrik Wuling Air EV ini memiliki kapasitas baterai 17.3 kWh/115 V dengan jangkauan sekitar 200 km.

Melansir dari laman resmi Wuling, mobil listril Wuling Air EV ini dibanderol dengan harga 190 juta rupiah.

Baca Juga: Asam Lambung Kambuh? Ini 5 Obat Maag Alami yang Patut Untuk Dicoba

2. Seres E1

Seres juga menjual mobil listrik yang tak kalah bagus dengan seri E1. Mobil listrik Seres E1 ini menjadi pesain Wuling Air EV dengan menjual harga yang relatif murah serta desain yang mungil dan stylish.

Mobil listrik memiliki kapasitas baterai sebesar 13,8 kWh dan diklaim bisa bertahan sejauh 180 km. 

Melansir dari laman DFSK, mobil listrik Seres E1 untuk type B dibanderol dengan harga 189 jutaan.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kepala Puyeng, Coba 5 Obat Pusing Alami Berikut

3. KX Kooper Series 

KX Kooper series juga salah satu mobil listrik menawarkan harga yang relatif terjangkau. Menjadi pesaing Wuling Air EV dan Seres E1, KX Kooper ini menawarkan desain yang cukup unik. 

Mobil listril ini memiliki kapasitas baterai 12 kWH dengan jarak tempuh diklaim mencapat 120 km. KX Kooper Series ini dibanderol 120-140 jutaan tergantung spesifikasi dan harga bisa berubah setiap waktunya.

Selanjutnya: Bergerak Liar, BEI Suspensi Perdagangan Saham Ladangbaja Murni (LABA)

Menarik Dibaca: Cupbop Berkolaborasi dengan Kanzler Hadirkan Menu Cripsy Nugget Series

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan
Terbaru