Resep dan Cara Membuat Bolu Pisang Enak dan Lembut

Kamis, 27 Januari 2022 | 17:45 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
Resep dan Cara Membuat Bolu Pisang Enak dan Lembut

ILUSTRASI. Jepretan layar Bolu Pisang di kanal Youtube Devina Hermawan.


Cara Membuat Bolu Pisang 

1. Panaskan oven di suhu 170 derajat;
2. Campurkan Anchor Unsalted Butter dengan Anchor Tinned Salted Butter kemudian lelehkan dengan microwave selama 30 detik, aduk;
3. Hancurkan pisang dengan garpu lalu tuang lelehan butter, aduk rata;
4. Tambahkan garam, baking powder, dan susu bubuk, aduk rata lalu masukkan tepung terigu sambil disaring, aduk hingga rata;
5. Kocok telur dan masukkan gula secara perlahan, kocok hingga pucat dan mengembang;
6. Campurkan sedikit adonan telur ke dalam campuran pisang, aduk rata;
7. Masukkan campuran pisang ke dalam telur, aduk perlahan hingga rata;
8. Tuang adonan ke dalam loyang yang telah dialasi baking paper kemudian panggang selama 40 menit;
9. Banana cake siap dihidangkan. 

Itulah resep dan cara membuat bolu pisang agar enak dan lembut alias anti gagal. Selamat mencoba buat bolu pisang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan

Terbaru