Resmi diumumkan! Ini daftar tim dan negara yang mengikuti turnamen PMWI 2021

Senin, 12 Juli 2021 | 09:43 WIB   Penulis: Arif Budianto
Resmi diumumkan! Ini daftar tim dan negara yang mengikuti turnamen PMWI 2021

ILUSTRASI. Resmi diumumkan! Ini daftar tim dan negara yang mengikuti turnamen PMWI 2021


TURNAMEN PUBG MOBILE - Turnamen atau kompetisi PUBG Mobile berskala internasional resmi diumumkan! Bertajuk PUBG Mobile World Invitational (PMWI) East & West 2021, berikut daftar negara dan tim yang mewakili, Indonesia diwakili BTR RA.

Bertujuan untuk charity atau amal, PUBG Mobile World Invitational (PMWI) 2021 akhirnya resmi diumumkan oleh PUBG Corporation dengan kolaborasinya bersama Gamers Without Borders. Turnamen atau kompetisi PUBG Mobile berskala internasional ini akan mempertandingkan 32 tim yang telah diundang dari masing-masing negara berbeda.

Turnamen ini akan memperebutkan total hadiah atau prize pool senila $3.160.000 dolar AS (sekitar Rp 45 M). Total hadiah tersebut akan dibagi dua untuk masing-masing divisi, yakni Easter dan Western.

Baca Juga: Cek promo code Roblox terbaru akhir pekan ini Juli 2021, klaim beragam item gratis!

PMWI 2021 ini akan dibagi menjadi dua divisi, yakni Eastern meliputi beberapa negara di belahan timur dan Western, meliputi beberapa negara di bagian barat.

Kabar baiknya, PMWI 2021 akan digelar dalam waktu dekat, yakni pada tanggal 22-25 Juli 2021. Bagi Anda penggemar esports PUBG Mobile, ini tentu saja akan menjadi tontonan yang seru!

Indonesia juga turut diundang dalam kompetisi PMWI 2021 ini yang diwakili oleh tim berlogo robot merah, tidak lain dan tidak bukan Bigetron RA. Duo kembar Zuxxy dan Luxxy ditambah LiQuiD, Ryzen, serta KinGzz akan berjuang untuk mengharumkan Indonesia di kancah internasional.

Soal kemampuan, Bigetron RA sudah tidak perlu diragukan lagi. Bahkan beberapa waktu lalu, Bigetron RA juga berhasil menjuarai turnamen Ultimate Warrior Showdown 2021 yang diikuti oleh beberapa tim dari berbagai negara.

Baca Juga: Sudah cobain belum? Ini loh game battle royale dengan karakter sosis, Sausage Man

Tak perlu berlama-lama lagi, berikut daftar tim yang mengikuti PMWI East & West 2021.

PUBG Mobile World Invitational 2021

Daftar tim yang mengikuti PMWI East 2021

  • AI Esports (Bangladesh)
  • Bigetron Red Aliens (Indonesia)
  • Blacklist International (Filiphina)
  • DRS Gaming (Nepal)
  • DSGaming (Korea Selatan)
  • D'xavier (Vietnam)
  • Fanatic Zombies (Uni Emirat Arab)
  • Geek Fam (Malaysia)
  • NASR Esports (Yordania)
  • Reject (Jepang)
  • Stalwart Esports (Pakistan)
  • Team Myths (Algeria)
  • Valdus Esports (Thailand)
  • Yalla Esports (Arab Saudi)
  • Zeus Esports (Mongolia)

Daftar tim yang mengikuti PMWI West 2021

  • 19Esports (Kanada)
  • Alpha7 Esports (Brazil)
  • Chivas Esports (Meksiko)
  • Destiny (Jerman)
  • Ghost Gaming (Amerika Serikat)
  • Goosent (Ukraina)
  • Gunz Esports (Irak)
  • Konina Power (Kazakhstan)
  • Lakonostra MVP (Inggris)
  • Next Ruya Gaming (Turki)
  • Qlash (Perancis)
  • Ra'ad (Mesir)
  • RTG Esports (Maroko)
  • Team Onyx (Georgia)
  • Team Quesco (Argentina)
  • UDR Killers (Spanyol)

Jangan sampai terlewat, PMWI 2021 akan bergulir mulai tanggal 22-25 Juli 2021 mendatang. Mengenai jadwal lengkap dan link streaming akan diupdate segera. 

Pantengin terus info mengenai PUBG Mobile dan berbagai hal menarik seputar game, teknologi, hingga film serta anime di Kontan/Lifestyle.

Selanjutnya: Simak bocoran besar-besaran PUBG Mobile 1.5 Iginition, medan tempur hingga senjata

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru