Resmi Hadir di Indonesia, Simak Spesifikasi dan Harga HP ROG Phone 6 Pro

Jumat, 21 Oktober 2022 | 08:35 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Resmi Hadir di Indonesia, Simak Spesifikasi dan Harga HP ROG Phone 6 Pro

ILUSTRASI. Resmi Hadir di Indonesia, Simak Spesifikasi dan Harga HP ROG Phone 6 Pro


SPESIFIKASI HP - JAKARTA. Terungkap sudah spesifikasi resmi dan harga HP ROG Phone 6 Pro untuk pasar Indonesia. Sesuai namanya, ini adalah model terbaik dari lini ASUS ROG Phone 6 Series.

Seperti HP gaming kebanyakan, ROG Phone 6 Pro juga menggunakan prosesor terbaru Snapdragon 8+ Gen 1. Dilengkapi juga dengan RAM 18GB dan media penyimpanan 512GB.

ASUS ROG Phone 6 Series memakai layar AMOLED HDR10+ seluas 6,78 inci dari Samsung. Jelas tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Layar ini sudah diproteksi dan diperkuat dengan Corning Gorilla Glass Victus yang sangat kuat. Mata pengguna juga akan terlindungi saat menggunakan ponsel ini lebih lama berkat teknologi Eye Care Display.

Baca Juga: Daftar Harga HP ROG Phone 5 per September 2022

Dengan refresh rate maksimum 165Hz, layar ROG Phone 6 Series adalah yang tercepat dan tertajam yang tersedia di pasaran. 

Soal fitur gaming, teknologi pendinginan GameCool 6 Cooling System yang ada membuat HP ini mampu memainkan semua game dengan performa yang tak tertandingi dan tetap konsisten.

ROG Phone 6 Pro memiliki dua baterai 3000 mAh. Desain dua baterai ini mampu menurunkan suhu saat pengisian daya. Tersedia juga dukungan pengisian daya 65W. Baterainya bisa terisi penuh, dari 0-100%, hanya dalam waktu 42 menit.

ROG Phone 6 Pro juga hadir dengan tiga kamera belakang yang sangat menarik. Kamera utamanya mengandalkan sensor SONY IMX766 50MP.  Kamera kedua adalah lensa wide angle 13MP. Sedangkan kamera ketiga adalah lensa makro 5MP.

Di bagian depan, ada kamera beresolusi 12MP yang bisa merekam group selfie dalam kualitas tinggi dan melakukan video streaming secara langsung.

Baca Juga: Spesifikasi & Harga HP ASUS ROG Phone 6 Indonesia

Harga HP ROG Phone 6 Pro dan Ketersediaannya

ASUS memberikan penawaran spesial secara terbatas untuk pre-order ASUS ROG Phone 6 Pro.

Harga HP ROG Phone 6 Pro dibanderol Rp 18.999.000.

Selama periode pre-order dari 24 Oktober 2022 sampai dengan 10 November 2022, Anda juga akan mendapatkan bonus berupa Aero Active Cooler 6, pelindung ponsel Devil Case dengan desain unik, dan ransel eksklusif dari ROGXONIC senilai total Rp 2.000.000.

Penawaran spesial ini hanya tersedia secara eksklusif di Erafone, Urban Republic, ROG Store, ASUS Online Store, ASUS Exclusive Store, Eraspace dan Tokopedia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru