FILM SUPERHERO - Robert Downey Junior pemeran Tony Stark dan superhero Iron Man di Marvel Cinematic Universe mengenang Stan Lee di hari ulangtahun penulis komik legendaris ini.
Stan Lee adalah penulis komik-komik Marvel yang melahirkan deretan superhero populer. Salah satunya adalah Spider-Man yang memberikan citra baru tentang superhero dari kalangan remaja.
Stan Lee bersama timnya menghentikan cerita superhero yang sering fokus ke pertarungan saja atau terlihat sempurna. Stan Lee mulai membuat cerita superhero dari karakter yang tidak sempurna tapi memiliki kekuatan super.
Baca Juga: Sutradara Wonder Woman 1984 ingin besut film Spider-Man hingga Black Widow
Besarnya cerita yang ditinggalkan Stan Lee membuat fans di seluruh dunia merasa sangat kehilangan saat sang penulis komik ini meninggal di tahun 2018. Robert Downey Jr. melalui Instagram pun mengenang Stan Lee di hari ulang tahunnya.
Robert Downey Jr. kenang Stan Lee
Aktor pemeran Iron Man ini mengunggah fotonya bersama Stan Lee. Robert Downey Jr. menulis, "Apakah kamu Tony Stank?". Ini mengingatkan pada cameo Stan Lee saat salah mengucapkan nama Tony Stark di film Captain America: Civil War.
Di foto tersebut, Robert Downey Jr. juga membawa properti Iron Man yang bertuliskan, "Bukti bahwa Tony Stark juga memiliki hati". Stan Lee sendiri masih memakai kostum pegawai pengiriman Fed-Ex.
Robert Downey Jr. dan Stan Lee adalah dua orang yang turut membesarkan Marvel Cinematic Universe. Jika Stan Lee mengawali di komiknya, Robert Downey Jr. mengawali kesuksesan MCU dengan aktingnya di film Iron Man tahun 2008.
Robert Downey Jr. mengakhiri aktingnya sebagai Iron Man di film Avengers: Endgame. Sayangnya, aktor tersebut mengungkapkan, dia tidak ada rencana untuk kembali lagi sebagai Iron Man di MCU.
Selanjutnya: Robert Downey Jr. tegaskan selesai dengan peran Iron Man di Marvel Cinematic Universe
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News