IPHONE - TEXAS. Saat perilisan iPhone 12 masih belum terlaksana, kini beredar rumor mengenai spesifikasi iPhone 13 yang baru akan rilis tahun 2021.
Analis Ross Young membagikan bocoran ini melalui akun Twitter resminya. Ia menunjukkan, ada beberapa varian yang akan hadir dalam lini iPhone 13 mendatang.
Detail jajaran iPhone 13 cukup mirip dengan lini iPhone 12 yang kabarnya akan segera meluncur Oktober tahun ini. Misalnya, satu model "Pro Max" dengan layar 6,7 inci, satu model "Pro" dengan layar 6,1 inci, satu model reguler dengan layar 6,1 inci, dan satu lagi adalah model "Mini" dengan layar 5,4 inci.
Berdasarkan detail tersebut, secara desain iPhone 13 mungkin tidak akan jauh berbeda dengan iPhone 12 yang desainnya mulai banyak beredar di dunia maya.
Baca Juga: Bisa jadi pilihan, berikut 10 HP terlaris di dunia tahun 2020
Lewat cuitannya, Young juga mengungkapkan, semua model iPhone 13 diperkirakan memiliki teknologi sentuh terintegrasi. Perusahaan BOE Technology akan bergabung dengan LG Display untuk memproduksi layar untuk iPhone 13 dan iPhone 13 Pro yang sama-sama memiliki layar 6,1 inci.
Like DSCC, Mizuho Securities also says no new iPhone SE model in 2021, have to wait till 2022. They do say all iPhone 13 models will have integrated touch, BOE will join LGD on both 6.1" models, mini and 13 will adopt 12 Pro Max camera sensors, & sensor size will increase on Pro. pic.twitter.com/G9f6cz8dm0 — Ross Young (@DSCCRoss) October 2, 2020
Sementara mitra bisnis Apple untuk urusan layar lainnya, Samsung, kabarnya akan memasok teknologi Y-Octa untuk layar semua model iPhone 13.
Satu hal yang paling menonjol pada spesifikasi iPhone 13 adalah dukungan refresh rate layar hingga 120Hz. Layar ProMotion ini juga akan diakomodasi oleh teknologi layar LTPO.
Dari segi kamera, iPhone 13 dan iPhone 13 mini dikabarkan menggunakan sensor kamera yang sama dengan iPhone 12 Pro Max. Sementara ukuran sensor untuk kedua model Pro akan lebih besar.
Semua model iPhone 13 mungkin juga akan mendapatkan konektivitas sub-6GHz 5G. Untuk model Pro, juga akan memiliki mmWave 5G yang lebih cepat.
Selanjutnya: Mulai dari Rp 7 jutaan, ini dia daftar harga resmi iPhone SE 2020 di Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News