Samsung Galaxy S25 Ultra vs Vivo X200 Pro: Cari Flagship Android Terbaik 2025

Senin, 28 April 2025 | 12:08 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Samsung Galaxy S25 Ultra vs Vivo X200 Pro: Cari Flagship Android Terbaik 2025

ILUSTRASI. Samsung Galaxy S25 Ultra


REKOMENDASI GADGET - Samsung Galaxy S25 Ultra dan Vivo X200 Pro saat ini jadi rival yang cukup sepadan di kelas HP flagship Android. Harganya yang tinggi terasa sangat sepadan dengan spesifikasi yang dibawa.

Samsung Galaxy S25 Ultra dan Vivo X200 Pro sama-sama resmi rilis di Indonesia pada Januari 2025 lalu,.

Dengan usia yang sama, keduanya memang disiapkan untuk bersaing di pasar yang sama.

Sejauh mana perbandingan keduanya? Mari simak ulasan spesifikasinya.

Baca Juga: 5 HP Android yang Bisa Kalahkan Samsung Galaxy S24 Ultra

Spesifikasi & Harga Samsung Galaxy S25 Ultra

Samsung Galaxy S25 Ultra

Chipset yang digunakan tentu saja Snapdragon 8 Elite, seri chipset terbaik Qualcomm untuk HP Android. Dengan dukungan kartu grafis Adreno 830, HP ini bisa menampilkan hal yang tidak terbatas.

Dengan desain body yang menyiku, Samsung Galaxy S25 Ultra terlihat sangat mewah. Layarnya pun menggunakan panel Dynamic LTPO AMOLED 2X.

Layar berukuran 6,9 inci ini sudah mampu menampilkan resolusi 3120 x 1440 (Quad HD+) dan refresh rate hingga 120 Hz.

Di sektor kamera, Samsung Galaxy S25 Ultra memiliki tiga buah lensa utama di bagian belakang.

Mengacu website resmi Samsung Indonesia, masing-masing memiliki resolusi 200MP (wide, OIS), 10MP (telephoto, OIS, 3x optical zoom), dan 50MP (periscope telephoto, OIS, 5x optical zoom).

Baca Juga: Pilih Samsung A55 5G atau Samsung A35 5G di Tahun 2025? Mari Cek Spesifikasinya

Kamera utamanya ini juga sudah mampu menghasilkan video dengan kualitas hingga 8K@24/30fps, lengkap dengan dukungan perekaman suara stereo dan penyeimbang gyro-EIS.

Di depan, ada kamera selfie 12MP (wide) yang sudah mampu menghasilkan video berkualitas 4K@30/60fps.

Untuk menyempurnakan semuanya, ada baterai berkapasitas 5.000 mAh yang sudah didukung fast charging 45W. Samsung mengklaim teknologi ini mampu mengisi 65% daya hanya dalam waktu 30 menit. Tersedia juga pengisian daya nirkabel dengan kecepatan 25W.

Jangan lupakan juga ketersediaan stylus S-Pen, serta sertifikasi tahan debu dan air di level IP68 yang membuat HP ini mampu bertahan di air dengan kedalaman maksimal 1,5 meter selama 30 menit.

Ada tiga varian Samsung Galaxy S25 Ultra yang hadir di Indonesia. Masing-masing dengan konfigurasi memori 12/256GB, 12/512GB, dan 12GB/1TB.

Soal harga, Samsung Indonesia memastikan bahwa harga Samsung Galaxy S25 Ultra adalah Rp 22.999.000 untuk varian 12/256GB, Rp 24.999.000 untuk varian 12/512GB, dan Rp 28.999.000 untuk varian 12GB/1TB.

Baca Juga: Pilih Samsung Galaxy A56 5G atau Galaxy S23 FE di Tahun 2025? Cek Spesifikasinya

Spesifikasi & Harga Vivo X200 Pro

Vivo V200 Pro 5G

Vivo X200 Pro ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 9400 yang terbaik di kelasnya. Dukungan kartu grafis terbaru, Immortalis-G925, membuatnya mampu mendukung banyak kebutuhan multimedia.

Layarnya jelas ada di level teratas. Panel LTPO AMOLED berukuran 6,78 inci yang digunakan mampu menampilkan resolusi 1260 x 2800 pixel dan refresh rate 120Hz.

Layar ini juga sudah memiliki fitur Dolby Vision, Ultra HDR image support, serta lapisan Armor Glass. Jangan lupakan juga jaminan sertifikasi IP68 dan IP69 yang membuatnya tahan terhadap debu dengan tekanan air tinggi. Vivo X200 Pro juga mampu terendam di kedalaman air hingga 1,5 meter selama maksimum 30 menit.

Baca Juga: Xiaomi 15 Ultra vs Samsung Galaxy S25 Ultra, Cari HP Flaghsip Terbaik

Ada tiga lensa kamera utama di bagian belakang. Masing-masing dengan resolusi 50MP (wide, OIS), 50MP (ultrawide), dan 200MP (periscope telephoto, OIS, 3.7x optical zoom). Untuk merekam video, kualitas yang dihasilkan mencapai 8K@30fps.

Di bagian depan, ada kamera selfie 32MP (ultrawide) dengan kemampuan merekam video dengan kualitas hingga 4K@30/60fps.

Vivo X200 Pro dibekali baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan fast charging 90W dan pengisian daya nirkabel denga kecepatan 30W.

Vivo Indonesia mengumumkan bahwa harga Vivo X200 Pro adalah Rp 17.999.000. Hanya ada satu varian yang tersedia, yaitu dengan RAM 16GB dan memori internal 256GB.

Tonton: Fore Kopi (FORE) Raup Rp 354 Miliar Usai Melantai di BEI, Bidik Bisnis Kopi Premium

Selanjutnya: Begini Cara Beli Emas Antam Logam Mulia, Harga Emas Antam Hari Ini Rp 1.960.000

Menarik Dibaca: Resep Kue Rangi atau Kue Bandros yang Gurih, Camilan untuk Teman Ngeteh yang Nikmat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru