Selain Borobudur, Ini Daftar Warisan Budaya Dunia di Indonesia yang Diakui UNESCO

Senin, 06 Juni 2022 | 12:37 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Selain Borobudur, Ini Daftar Warisan Budaya Dunia di Indonesia yang Diakui UNESCO

ILUSTRASI. Ilustrasi warisan budaya Indonesia yang diakui UNESCO. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/aww/16.


BUDAYA -Jakarta. Di Indonesia terdapat sejumlah situs warisan budaya dunia atau world heritage yang diakui oleh UNESCO atau United Nations Educational, Scientific and Cultural Orgazation

Di antara warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui oleh UNESCO paling terkenal adalah Candi Borobudur. Namun, sebenarnya masih ada beberapa warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui oleh UNESCO. 

Contohnya, Candi Prambanan maupun sistem persawahan Subak di Bali. Lantas, apa saja warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui UNESCO? 

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Candi Borobudur Terbaru dan Perbandingan dengan Harga Sebelumnya

Daftar warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui UNESCO 

Dirangkum dari laman resmi UNESCO, berikut adalah warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui UNESCO:

1. Candi Borobudur 

Warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui UNESCO yang pertama adalah Candi Borobudur. Candi Budha yang terkenal ini, berasal dari abad ke-8 dan ke-9, dan terletak di Jawa Tengah. 

Candi Borobudur dibangun dalam tiga tingkatan yakni dasar piramida dengan lima teras persegi konsentris, batang kerucut dengan tiga platform melingkar dan, di atas, sebuah stupa monumental. Dikutip dari Indonesia.go.id, dinding candi bersejarah ini, memiliki 2.772 panel relief, 504 patung Buddha dan 72 stupa yang meliputi luas 2.500 meter persegi. 

Tidak seperti candi lainnya, candi ini terletak di atas bukit. Bila kita lihat dari atas candi terlihat jelas Candi Borobudur dikelilingi dua pasang gunung kembar yaitu, Gunung Sundoro-Sumbing di sebelah barat laut dan Gunung Merapi-Merbabu di sebelah timur laut.

Baca Juga: Ini Tips Perjalanan Jelajahi 5 Destinasi Super Prioritas dari Traveloka

2. Candi Prambanan 

Warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui UNESCO yang kedua adalah Candi Prambanan. Candi Prambanan dibangun pada abad ke-10, dan merupakan kompleks candi terbesar yang didedikasikan untuk Dewa Siwa di Indonesia. 

Tiga candi terbesar di kawasan ini dihiasi dengan relief yang menggambarkan kisah Ramayana, yang didedikasikan untuk tiga dewa besar Hindu yakni Siwa, Wisnu dan Brahma dan tiga candi yang didedikasikan untuk hewan yang melayani mereka.

3. Situs Manusia Purba Sangiran

Warisan budaya dunia di Indonesia yang diakui UNESCO yang ketiga adalah Situs Manusia Purba Sangiran. Penggalian situs manusia purba Sangiran dimulai dari tahun 1936 hingga 1941 menghasilkan penemuan fosil hominid pertama di situs ini. 

Kemudian, 50 fosil Meganthropus palaeo dan Pithecanthropus erectus/Homo erectus ditemukan yang jumlahnya setengah dari semua fosil hominid yang dikenal di dunia. Dihuni selama satu setengah juta tahun terakhir, Sangiran adalah salah satu situs kunci untuk memahami evolusi manusia.

Baca Juga: Sosialisasi Sadar Wisata Bangkitkan Motivasi Warga Desa Sekitar Labuan Bajo

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru